Suara.com - Ada banyak cara untuk diet dan menurunkan berat badan. Beberapa orang bahkan memiliki metode diet yang unik.
Belum lama ini, seorang wanita membagikan tips diet yang tak biasa. Wanita ini berhasil menurunkan 36 kg setelah menghapus media sosial.
Melansir New York Post, wanita 33 tahun bernama Brenda Finn itu menyebut bahwa dirinya selalu punya tubuh sedikit gemuk.
Meski begitu, Brenda mengalami kenaikan berat badan yang cukup signifikan di tahun 2016. Per Agustus 2020, beratnya mencapai 98 kg.
"Aku ingat melihat ke kaca dan berpikir, 'Oh tidak, bagaimana aku menjadi sebesar ini?'" ungkap Brenda kepada SWNS.
Setelah melihat perubahan pada tubuhnya, Brenda memutuskan untuk mulai berolahraga di rumah. Namun, hal itu saja ternyata tidak cukup.
Demi menurunkan berat badan, wanita asal London ini memutuskan untuk menghapus semua akun media sosial miliknya.
"Melihat feed-ku, ada banyak kue, es krim, minuman manis, dan pizza. Ini seperti pesan konstan yang memberitahuku untuk pergi dan makan," jelas Brenda soal alasannya menghapus media sosial.
"Ketika aku sadar Facebook dan Instagram mengganggu kemajuan dietku, aku menghapus semuanya."
Baca Juga: Traveling adalah Kunci, Yuk Simak Tips Sukses Jadi Travel Blogger!
Brenda menghapus Facebook, Instagram, dan Twitter. Meski awalnya sulit, wanita ini menyebut bahwa keputusannya adalah hal yang tepat.
"Aku kesulitan menurunkan berat sebelumnya, tapi begitu aku menghapus media sosial, aku melihat beratku turun," lanjut Brenda.
Selain menghapus media sosial, Brenda juga belajar lebih banyak soal cara mengatur kalori dan membeli peralatan olahraga untuk di rumah.
Setelah menghapus media sosial, Brenda akhirnya bisa mencapai berat badan idaman yaitu 61 kg.
"Ini adalah kali pertama aku benar-benar emnurunkan berat badan dan aku merasa menakjubkan," ujar Brenda.
Wanita ini sendiri kini sudah mengaktifkan akun Instagram miliknya lagi. Namun, ia tetap memutuskan untuk tidak terlalu aktif di media sosial. Selain itu, Brenda berharap bisa menurunkan 4 kg lagi dan mencapai angka 57 kg saja.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Sepatu Eiger untuk Hiking dan Aktivitas Harian dengan Material Breathable
-
Tak Sekadar Promo, Begini Strategi Ritel Dekat dengan Generasi Muda Lewat Digital
-
4 Rekomendasi Sepatu Lari 910 Senyaman Hoka Clifton untuk Long Run
-
6 Rekomendasi Sabun Mandi Pemutih Badan yang Aman dan Sudah BPOM, Bisa Dipakai Setiap Hari
-
Terpopuler: Warna Lipstik yang Cocok Buat 50 Tahun ke Atas hingga Sampo Penghitam Uban Paling Ampuh
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Lokal: Aman Dipakai Naik Gunung, Keren buat Nongkrong di Cafe
-
Saham Tidur dan Cerita di Baliknya: Pelajaran Investasi untuk Anak Muda
-
Bordir dan Upaya Daur Ulang Pakaian di Tengah Tren Fesyen Berkelanjutan
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?