Suara.com - Ketua Nasional Indonesian Fashion Chamber (IFC) Ali Charisma mengatakan perhelatan Indonesia Sharia Economic Festival atau ISEF 2021 digelar untuk beri semangat kepada para desainer dan pelaku industri fesyen.
Seperti diketahui, pelaku industri fesyen jadi salah satu yang terdampak pandemi Covid-19. Bahkan penjualan item dan fesyen cenderung anjlok, termasuk sulitnya menggelar event peragaan busana secara offline.
"Menurut saya ISEF 2021 ini sudah sangat sukses banget dengan kondisi apapun yang terjadi bisa berjalan. Kalau biasanya kan impactnya terukur dari pengunjung dari transaksi atau apa, ini impactnya beri semangat pelaku industri," ujar Ali Charisma ditemui Suara.com pada event ISEF 2021 di Jakarta Convention Centre (JCC), Sabtu (30/10/2021).
Event yang digelar secara hybrid, yakni offline dan online ini juga mengisyaratkan jika industri fesyen tidak ingin berhenti total, dan bisa berdampingan dengan pandemi.
Apalagi acara offline menjalankan protokol kesehatan yang sangat ketat, seperti aturan registrasi pengunjung, pengaturan berjalan di area pameran yang satu arah hingga pintu keluar masuk yang berbeda.
Selain itu, acara yang digelar sejak 27 hingga 31 Oktober 2021 sejak pukul 09.00 WIB hingga 18.00 ini, mengundang setidaknya 400 reseller agar bisa menggerakan transasksi industri fesyen, dan menjual item fesyen yang dikreasikan pada desainer.
"Dari sini diharapkan mereka resellernya mulai bertransaksi dan itu saya lihat terjadi," tutur Ali Charisma.
Bahkan meski Ramadan 2022 masih cukup jauh, namun event ini jadi gamparan persiapan perayaan Idul Fitri, yang kerap jadi momen panen transaksi pelaku industri fesyen.
"Meskipun secara retail tidak terjadi transaksi yang sangat besar, tetapi secara hulunya, persiapan Ramadan dari sekarang memulai," pungkasnya.
Baca Juga: Modest Fashion ISEF 2020, Indonesia Gaet Pasar Busana Muslim Internasional
Perlu diketahui, ISEF 2021 digelar dengan tema besar sustainability yaitu fesyen yang berkelanjutan, yang fokus pada gaya hidup sustainbility dan kearifan lokal.
Berita Terkait
-
Bank Mega Syariah Salurkan Pembiayaan Rp221 Miliar di ISEF
-
Kolaborasi ISEF-HEI 2023 Perkuat Akselerasi Industri Halal Indonesia di Pasar Internasional
-
Jangan Cuma Jadi Penonton, Indonesia Harus jadi Pemain Utama Industri Halal Global
-
Desainer Sebut Sering Endorse Artis Bukan Tanda Brand Fashion yang Sukses, Lalu Apa Dong?
-
Pengamat Fashion Pesimis Indonesia Jadi Kilat Fashion Muslim Dunia, Apa Alasannya?
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!