Suara.com - Wisata Jogja serasa tidak ada habisnya, terlalu banyak hal yang menjadi alasan orang untuk datang kembali ke kota ini. Selain tempat historis yang menarik, kulinernya juga meninggalkan kerinduan untuk menjelajahi setiap sudut Jogja.
Mengunjungi Jogja tidak melulu untuk berburu kuliner mainstream, karena Kota Budaya ini menyimpan berbagai kuliner sehat dan legendaris yang belum banyak diketahui wisatawan.
Empat dari ratusan tujuan wisata di Jogja bisa disinggahi untuk berburu kuliner legendaris dan sehat, yakni Pasar Kotagede, Pasar Pathuk, Sekar Kedhaton, dan Bale Raos.
Empat tujuan wisata ini akan menambah kenangan dan nostalgia masa lalu. Bahkan wisatawan dapat mencicipi sajian yang menjadi favorit Sri Sultan HB VIII untuk menjamu tamu-tamunya dari Eropa.
1. Pasar Kotagede
Pasar Kotagede yang dibangun oleh Panembahan Senopati pada abad ke-16 ini dapat ditemui satu kuliner legendaris dan unik. Adalah Kue Kipo, makanan khas sejak puluhan tahun yang lalu.
Kue dengan perpaduan rasa manis dan gurih ini mungkin sulit ditemui di tempat lain. Bahkan di Pasar Kotagede pengunjung harus datang lebih pagi, karena semakin siang, kue ini akan habis diburu penggemarnya.
Nama Kipo berasal dari penyebutan Iki Opo yang kemudian disingkat menjadi “Kipo.” Sekilas kue sebesar jari itu telihat seperti biji petai. Terbuat dari tepung beras ketan sebagai kulit luarnya dan parutan kelapa muda yang dicampur dengan gula jawa untuk isiannya.
Selain legendaris, Kue Kipo adalah makanan sehat yang dibuat dari tepung beras ketan berkualitas dan bahan-bahan alami lainnya. Termasuk warna hijau kue ini yang menggunakan pewarna dari daun katu atau daun saju.
Untuk menikmati kue unik ini, para pelancong dapat menuju ke Kios Bu Djito di Pasar Kotagede, Jalan Mondorakan, Kotagede, Yogyakarta. Dari pusat Kota Jogja, lokasi ini dapat ditempuh dengan 15 menit berkendara.
2. Pasar Pathuk
Selain Gudeg, di Jogja ada Jenang Gempol yang bercitarasa manis dengan santan. Jenang Gempol adalah salah satu kuliner yang bisa ditemui di Pasar Pathuk, Jalan Bhayangkara, Ngupasan, Gondomanan, Yogyakarta.
Baca Juga: 10 Daftar Wisata Jogja Terbaru yang Lagi Hits, Ada Heha Sky View
Sejumlah pedagang di pasar yang kental dengan akulturasi budaya Jawa dan Tionghoa ini sudah bertahun-tahun menjajakan Jenang Gempol. Gempol adalah kudapan berbentuk bulat terbuat dari tepung beras dengan rasa cenderung gurih.
Jenang Gempol disajikan dengan santan dan kuah gula jawa. Sehingga mencicipi satu jenis jenang saja, rasa manis dan gurih akan berpadu dalam tekstur jenang yang lembut.
Tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam, karena satu porsi Jenang Gempol di Pasar Pathuk hanya dijual Rp 5000 saja. Meski begitu, kualitas rasa dan bahan baku Jenang Gempol tidak perlu diragukan.
Kudapan sehat yang satu ini dibuat dengan tangan-tangan berpengalaman para pedagangnya. Mulai dari pemilihan bahan baku hingga citarasa sudah dilakukan turun temurun.
Selain Jenang Gempol, di pasar yang dibangun tahun 1977 ini juga dapat ditemui kuliner legendaris lainnya, seperti Kue Rangi, Nasi Langgi, dan Bakpia.
Dari Malioboro, untuk menuju Pasar Patuk dapat ditempuh dengan 10 menit berjalan kaki, atau menggunakan becak dan andong wisata yang waktu tempuhnya relatif lebih singkat.
3. Sekar Kedhaton
Gudeg adalah kuliner khas Jogja yang selalu menjadi buruan wisatawan. Restoran Sekar Kedhaton mampu menyajikan Gudeg dengan citarasa dan varian yang unik.
Berita Terkait
-
Mendagri: Usulan Jadikan 1 Maret Hari Besar Nasional Akan Dibahas
-
7 Potret Najwa Shihab Liburan ke Jogja, Gengnya Bikin Minder
-
8 Tempat Wisata di Jogja Terbaik 2021, Wajib Dikunjungi Pelancong Hits
-
Meski Terkenal Murah, Hindari 5 Hal Ini Jika Ingin Hemat selama Liburan di Jogja
-
Hari Kebangkitan Nasional, Ganjar Ajak Warga Nyanyikan Indonesia Raya
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
Pilihan
-
Polemik RS dr AK Gani 7 Lantai di BKB, Ahli Cagar Budaya: Pembangunan Bisa Saja Dihentikan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
Terkini
-
Busana Olahraga Modest: Tren yang Bikin Perempuan Makin Berani Bergerak
-
5 Rekomendasi Pelembap Sariayu untuk Ibu Rumah Tangga
-
5 Sepatu Lokal Carbon Plate Pesaing Nike dan Adidas, Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Rekomendasi Paket Wisata Banyuwangi: Open Trip Snorkeling atau Naik Gunung
-
3 Rekomendasi Sepatu Lari Hoka Terbaik Diskon 70 Persen di Foot Locker
-
7 Rekomendasi Tumbler Rosca yang Murah, Lucu dan Menggemaskan
-
5 Paket Open Trip Jogja untuk Liburan Akhir Tahun, Mulai Rp200 Ribuan
-
Karier PR Zaman Now: Bukan Hanya Pintar Bicara, tapi Melek Data
-
Kamu Termasuk? Ini 3 Zodiak Paling Beruntung di Minggu Pertama Desember 2025
-
5 Sepatu Lari dengan Fitur Waterproof Cocok untuk Musim Hujan