Suara.com - Pandemi Covid-19 membuat banyak orang termasuk generasi muda alias milenial beralih ke industri kuliner dengan menjual aneka ragam makanan.
Melihat tingginya ketertarikan milenial menekuni usaha kuliner, Bogasari di hari jadinya yang ke-50 tahun menghadirkan Virtual Bogasari Expo (Bogex) bertema ‘Unleash The Bikiners’.
Digelaran tersebut Bogasari mengajak pelaku UMKM, industri kuliner, keluarga Indonesia, bahkan generasi muda untuk jadi bagian dari ‘Bikiners’ yang #BikinSemuaBisa dalam menemukan kuliner kreasi baru out of the box apapun yang mereka mau, baik untuk memasak di rumah ataupun untuk membuka usaha dengan menggunakan bahan dasar terigu.
“Kami mengajak kepada para pelaku UMKM, industri kuliner, keluarga Indonesia, dan generasi muda untuk bersama-sama #BikinSemuaBisa maju menghadapi masa depan yang penuh kesempatan baru," ujar Direktur PT Indofood Sukses Makmur Tbk dan Kepala Grup Bogasari, Franciscus Welirang dalam konferensi pers yang digelar secara virtual, Selasa, (30/11/2021).
Franciscus menambahkan bahwa mereka melihat usaha makanan berbahan dasar terigu tumbuh pesat dengan didukung kehadiran transformasi digital serta besarnya potensi generasi muda.
"Mari kita jadikan momen ini untuk belajar, meningkatkan keterampilan, mengembangkan potensi, dan menyiapkan diri untuk menjadi generasi yang bisa memajukan industri kuliner kita.” kata dia.
Ia melanjutkan, bahwa Bogasari percaya bahwa hal tersebut menunjukkan besarnya peluang usaha makanan berbasis tepung terigu dan terbuka bagi siapa saja, termasuk generasi muda dalam berkreasi.
Bogex tahun ini bisa diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat dari berbagai daerah dan akan berlangsung mulai bulan Desember 2021 hingga Maret 2022.
Diharapkan gelaran tersebut dapat memberikan pengalaman berbeda kepada masyarakat dan memotivasi generasi muda menjadi sosok yang mampu menciptakan kreasi luar biasa nikmat.
Baca Juga: Jangan Lupakan 5 Jajanan Khas Ini Saat Traveling ke Bandung
Dari sesuatu yang sederhana lewat kehadiran tepung terigu Cakra Kembar yang #BikinSemuaBisaMaju dalam membuat mi kenyal dan roti berkualitas, tepung terigu serbaguna Segitiga Biru yang #BikinSemuaBisaSemuanya. Dan, tepung terigu Kunci Biru yang #BikinSemuaBisaMaster dalam menciptakan kue yang lembut dan cookies yang renyah.
“Harapan kami, virtual Bogasari Expo #BikinSemuaBisa dapat menjadi sumber inspirasi dan merangsang kreativitas generasi muda sebagai young foodpreneur di masa datang," ujar Senior Vice President Marketing Grup Bogasari, Ivo Ariawan.
Lebih lanjut ia mengatakan, menurut Bappenas, bonus demografi Indonesia diperkirakan terjadi di tahun 2030 dimana jumlah penduduk usia produktif bisa mencapai 64% dari total jumlah penduduk sekitar 297 juta jiwa.
"Kami ingin hadir sebagai bagian dari generasi emas ini serta mendukung mereka dalam membangun industri kuliner kita, tepatnya di kancah global," pungkas Ivo Ariawan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lewat FCU, Yohanes Auri dan Deddy Corbuzier Kumpulkan 'Avengers' Dunia Industri Kreatif
-
7 Sepatu Trail Run Lokal Siap Geser HOKA Original: Harga Murah Kualitas Tak Mau Kalah
-
4 Penyebab Henti Jantung Mendadak, Si Silent Killer Penyebab Lula Lahfah Meninggal
-
Bukan Sekadar Prestise: Inilah Alasan Sesungguhnya Pelajar Indonesia Serbu Studi ke Luar Negeri
-
4 Tips Membersihkan Wajan Gosong dengan Bahan Sederhana di Rumah, Wajib Coba!
-
6 Physical Sunscreen Terbaik dengan Perlindungan UVA dan UVB, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Body Lotion untuk Kulit Bersisik
-
5 Night Cream untuk Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
-
Apakah Sunscreen dan Sunblock Boleh Dipakai Bersamaan?
-
5 Moisturizer Untuk Kulit Kering di Cuaca Panas dan Angin