Suara.com - Kemeja, terutama kemeja lengan panjang, adalah item fesyen esensial buat pria. Itu sebabnya, keberadaannya di lemari pakaian tak cukup hanya satu atau dua potong saja.
Nah, bagi Anda yang tengah mencari kemeja lengan panjang, entah itu untuk kepentingan formal ataupun non formal, coba intip koleksi terbaru MASSHIRO&Co. yang dikenal sebagai the-go-to local brand khusus kemeja putih untuk wanita. Untuk pertama kalinya,brand ini menghadirkan koleksi untuk pria dengan nama MANN by MASSHIRO&Co.
Pada koleksi perdana ini, MASSHIRO&Co. merilis 6 model kemeja lengan panjang untuk pria yang terdiri dari warna hitam dan putih, dengan 4 pilihan size yaitu S, M, L, dan XL.
MANN by MASSHIRO&Co. ditujukan untuk menyediakan investment pieces dalam bentuk kemeja yang klasik dan tidak lekang oleh waktu. Sama seperti koleksi-koleksi lainnya, MASSHIRO&Co.selalu berkomitmen pada bahan dan jahitan berkualitas tinggi, produk yang nyaman untuk dipakai sepanjang hari, tidak lekas kusut, dan perawatan yang mudah.
“Yang menjadi keunggulan kemeja MANN by MASSHIRO&Co. adalah karena kami membuat kemeja dengan potongan fitted dan juga oversized sehingga cocok untuk dikenakan oleh pria berbagai usia, warna kulit, dan bentuk tubuh. Apalagi DNA kemeja MASSHIRO&Co. adalah sebagai essential pieces yang selalu mudah untuk dipakai dalam berbagai kesempatan, termasuk saat ke kantor ataupun leisure. Konsisten dengan koleksi klasik kami lainnya, produk MANN by MASSHIRO&Co. diproduksi menggunakan signature material MASSHIRO&Co.,” ujar Katharina Inkiriwang selaku CEO dan Co-Founder MASSHIRO&Co.
Rangkaian produk MANN by MASSHIRO&Co. dibanderol dengan kisaran harga Rp 755.000 hingga Rp 795.000. Dan untuk Anda yang ingin membeli kemeja ini dan menghadiahkannya kepada teman arau pasangan, MASSHIRO&Co. juga memberikan opsi gift wrapping dengan tambahan biaya mulai dari Rp 18.000.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Tangan, Bantu Atasi Kulit Kering dan Keriput
-
7 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas
-
6 Pilihan Sepatu Lari Lokal Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas
-
3 Shio Dapat Keberuntungan Melimpah 17-23 November 2025, Cek Hari Baikmu Mulai Besok!
-
5 Parfum Alternatif YSL Libre yang Lebih Murah dan Wanginya Mewah