Suara.com - Kucing merupakan salah satu hewan yang peka terhadap aroma makanan. Tak jarang, para kucing menghampiri orang yang tengah makan ikan atau ayam.
Sejumlah orang tak masalah dengan hal tersebut dan akan berbagi makanannya dengan kucing. Namun ada pula yang merasa terganggu dengan keberadaannya.
Sekelompok pria justru melakukan hal berbeda saat tengah makan ayam goreng. Momen tersebut dibagikan melalui akun TikTok @userrap1506.
Dalam unggahan itu, tampak sekelompok pria sedang makan ayam goreng secara lesehan tanpa meja. Pintu bagian depan rumah pun tak ditutup sehingga seekor kucing masuk.
Tanpa disangka salah satu dari pria ini menginstruksikan untuk mengangkat ayam goreng mereka. "Waduh, ayo angkat semuanya," ujar seorang pria saat melihat seekor kucing masuk ke dalam rumah.
Teman-teman pria ini pun ikut mengangkat ayam goreng itu dan memamerkannya di depan kucing tersebut. Tak sampai di situ saja, mereka bahkan bernyanyi untuk menggoda kucing tersebut.
"Jangan iri jangan iri. Jangan iri dengki. Jangan, jangan iri, jangan iri dengki. Jangan jangan iri, itu penyakit hati," ujar mereka sembari bernyanyi dan menggoyangkan potongan ayam goreng di hadapan kucing tersebut.
Kucing otu pun tampak kebingungan melihat ayam goreng di hadapannya. Pria ini pun tertawa dengan hal ini.
Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Makan Sepiring Berdua dengan Kucing, Aksi Gadis Ini Tuai Kritik Warganet
"Diam dibuat iri, bergerak ayam dibawa lari," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Astaga kasihan itu. Tidak berperike-kucing-an," ujar warganet ini.
"Itu kucingnya pasti menyimpan dendam dan akan membalasnya nanti. Hati-hati bang diserang sekelompok kucing," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (19/1/2022), video ini pun jadi sangat viral dan sudah ditonton sebanyak lebih dari 5 juta kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
3 Waktu Terbaik Menggunakan Air Mawar agar Wajah Tetap Segar, Intip Rekomendasi Produknya
-
5 Sunscreen yang Tidak Perih di Mata saat Terkena Air Wudhu, Aman buat Re-apply
-
5 Kandungan Skincare Wajib untuk Wanita Usia 40 Tahun selain Retinol
-
7 Sepatu Walking Murah untuk Kaki Lebar: Ada Pilihan Dokter Tirta, Harga Terbaik 2026
-
5 Kulkas 2 Pintu yang Awet dan Hemat Listrik, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Asam Urat Kumat Bikin Nyeri Sendi, Coba Resep Ramuan Daun Kumis Kucing Ini
-
5 Face Wash Mengandung Salicylic Acid, Hempaskan Kulit Berjerawat Membandel
-
2 Cara Merebus Daun Bidara untuk Turunkan Kadar Kolesterol Jahat
-
Shampo Kuda untuk Manusia, Benarkah Aman? Diklaim Ampuh Memanjangkan Rambut
-
Air Fryer Vs Microwave Mana yang Lebih Hemat Listrik? Cek 5 Rekomendasi Watt Rendah