Suara.com - Fenomena information overload atau terlalu banyak terpapar informasi menjadi sebuah isu sosial yang saat ini tengah menjadi edang sering diperbincangkan. Kehadiran media sosial serta maraknya platform-platform media semakin membuat masyarakat kebanjiran informasi dan tidak mampu lagi memilah mana yang benar dan yang tidak.
Kondisi ini pun menyebabkan informasi yang diterima tidak lagi efektif dan menjadi solusi, tetapi justru membuat stres, over thinking, kebingungan, dan bahkan merasa inferior terhadap diri sendiri.
Berangkat dari fenomena ini, brand lokal untuk pakaian streetwear apparel, Owners, meluncurkan dua koleksi terbaru, yakni "The System Has Failed Us" dan "Deep Feelings". Dua koleksi ini bisa didapatkan secara eksklusif di marketplace Shopee mulai 27 Januari 2022.
Dua koleksi ini menghadirkan kaos dengan tulisan-tulisan yang mengaspirasikan keresahaan serta perasaan masyarakat terhadap fenomena information overload tersebut. Owners berharap koleksi ini mampu menyuarakan hal-hal yang belum tersampaikan oleh para pemakainya kelak.
"Kami percaya sebuah hasil itu ditentukan oleh sebab-akibat. Namun belakangan ini, kami sering mendengar berita negatif yang janggal dan penuh ketidakadilan," ujar Chondro Prasetio, Head of Marketing Owners.
Lewat koleksi 'The System Has Failed Us', lanjut dia, Ownwrs ingin membantu menyuarakan keresahan dari masyarakat. Sedangkan 'Deep Feelings' merupakan wujud dari perasaan yang belum pernah kita ungkapkan.
Chondro menambahkan, koleksi 'The System Has Failed Us' ini dikeluarkan untuk membuat teman-teman aware kalau something happened, kita sebagai future generation berhak untuk menentukan masa depan kita menjadi lebih baik.
Sedangkan koleksi 'Deep Feelings' adalah respon atau perasaan paling dalam dari kejadian yang ada di sekeliling kita entah itu positif atau negatif yang belum pernah diungkapkan.
Koleksi "The System Has Failed Us" terdiri dari 7 t-shirt dengan desain bertema isu-isu sosial dan "Deep Feelings" terdiri dari 8 t-shirt dengan desain bertema kemanusiaan dan perasaan manusia. Kedua koleksi ini dibanderol mulai dari Rp 89 ribu.
Baca Juga: Pembiayaan Berkelanjutan untuk Penanganan Isu Sosial
Selain meluncurkan dua koleksi ini, Owners juga berkolaborasi bersama empat bomber atau seniman mural jalanan untuk membuat mural dengan tema yang sama dengan judul koleksi, "The System Has Failed Us" dan "Deep Feelings". Mural ini dikerjakan di daerah Tamansari, Bandung, Jawa Barat.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
-
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
-
Belanja Sambil Selamatkan Bumi: Daur Ulang Plastik Jadi Gaya Hidup di Bali
-
3 Skincare PinkRoulette untuk Cerahkan Wajah, Salah Satunya Andalan Lula Lahfah
-
2 Pilihan Lipstik Purbasari yang Tahan Lama, Cocok untuk Sehari-hari
-
3 Menit Paham Tata Cara Hadorot Ziarah Kubur, Bekal Penting Nyekar Ramadan 1447 H