Suara.com - Seorang cewek yang membagikan outfit untuk berjalan bareng pacar menjadi viral. Pasalnya, pakaian yang dipakainya itu bukan sembarang outfit.
Hal ini dibagikan oleh akun TikTok @/lusisteel_ yang langsung menjadi konten FYP atau "For Your Page". Hingga berita ini dipubliklasikan, video tersebut sedikitnya telah disaksikan 2,3 juta kali dan mendapatkan 80 ribu tanda suka.
Awalnya, cewek ini membagikan outfit saat tidak mau berjalan bareng pacar. Ia hanya mengenakan kaos lengan panjang bermotif garis-garis, celana panjang abu-abu, dan kerudung yang dipakai ala kadarnya.
"Outfit gak mau jalan bareng sama doi," tulis cewek ini sebagai keterangan video TikTok seperti dikutip Suara.com, Jumat (11/2/2022).
Ia mengatakan biasa mengenakan outfit sederhana itu jika tidak mau berjalan bareng pacar. Sedangkan saat ingin jalan, cewek ini langsung berdandan dengan outfit berbeda.
Menariknya, outfit yang dikenakannya jika mau kencan bersama pacar begitu anti mainstream. Bagaimana tidak, ia mengenakan kaos kampanye yang biasa dibagi-bagikan secara gratis.
"Outfit jalan bareng doi," lanjutnya.
Kaos itu sendiri berwarna putih di bagian tengah, dan memiliki warna merah cetar di bagian lengan. Adapun kaos itu bergambar pasangan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla dalam periode 2014-2019.
Diketahui, kaos untuk pendukung Jokowi itu memang ramai dibagikan saat kampanye jelang Pilpres 2014 silam. Kala itu, Jokowi - Jusuf Kalla maju pilpres melawan pasangan Prabowo Subianto - Hatta Rajasa.
Baca Juga: Viral Video Bapak-bapak Pikul Anaknya Sambil Keliling Jualan, Warganet Auto Bersyukur
Adapun kaos yang dikenakan cewek itu juga dilengkapi dengan tulisan "Jokowi JK Adalah Kita", nomor urut 2. Cewek itu mengenakan kaos kampanye Jokowi secara stylist.
Ia merangkap kaos lengan pendek itu dengan kaos lengan panjang. Selanjutnya, ia juga mengenakan hijab seperti slaiyer di kepala.
Penampilannya terlihat semakin kece dengan sentuhan kacamata hitam dengan bingkai putih. Ia juga menambahkan tas selempang kecil dengan tali rantai.
Sontak, outfit bermodal kaos kampanye disulap secara kreatif oleh cewek ini. Hal ini membuat dirinya bisa tampil dengan penampilan stylist nan eksentrik.
Tim Suara.com masih berusaha menghubungi pemilik video mengenai outfit-nya yang viral. Namun hingga artikel ini tayang, kami masih belum mendapatkan jawaban.
Kendati demikian, outfit kece dan berani cewek ini saat berjalan bersama pacar langsung ramai dikomentari warganet. Mereka menuliskan beragam komentar kocak sampai memuji kreativitas cewek tersebut.
Tag
Berita Terkait
-
Viral Video Bapak-bapak Pikul Anaknya Sambil Keliling Jualan, Warganet Auto Bersyukur
-
Angin Kencang Terjang Panggung, Aksi Bapak-bapak Santai Lanjut Nyanyi Ini Jadi Sorotan
-
Viral Pria Jepang Masak Rendang dengan Bahan Elit, Warganet: Ini Versi Premium
-
Viral Wartawan sedang Siaran Meliput Mandalika, Ada Toyota Avanza Melintas di Tengah Sirkuit Bikin Salah Fokus
-
Viral Diduga Tidak Ada Dokter, Rumah Sakit ini Tolak Pasien Laka Lantas, Warganet Minta Usut Tuntas
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
Terkini
-
Viral Kisah Mbah Tarman Kasih Mahar Rp3 M, Begini Cara Bedakan Cek Asli dan Palsu
-
Profil Rafly Aziz Anak Mulan Jameela yang Jarang Tersorot, Kini Baru Lulus Sarjana di Jepang
-
3 Zodiak Paling Beruntung Setelah 13 Oktober 2025: Hidup akan Jauh Lebih Baik
-
Arti Mimpi Intim dengan Makhluk Halus, Dialami Ivan Gunawan sampai Baper
-
Dinas Pariwisata DKI Bawa Pesona Jakarta ke Ajang MICE Terkemuka Asia di Bangkok
-
Kunci Rumah Hemat Listrik: 5 Pilihan Mesin Cuci 2 Tabung Rp2 Jutaan, Bikin Tagihan Turun Drastis!
-
5 Rekomendasi Kulkas 2 Pintu Watt Kecil yang Hemat Listrik dan Cocok untuk Keluarga Efisien
-
Lari Bagi Febby Rastanti Bukan Sekadar Olahraga, Tapi Cara Healing dan Menemukan Diri Sendiri!
-
Terpopuler: Viral Pejabat Salip Mobil Sultan HB X, Glamping Maut di Solok Belum Berizin?
-
4 Kebiasaan yang Justru Bikin Flek Hitam Makin Parah, Skincare Mahal Pun Tidak Ngefek