Suara.com - Bagi beberapa wanita, mengoleksi makeup sudah menjadi hobi tersendiri. Bahkan, tidak sedikit yang rela mengeluarkan banyak uang untuk membeli beragam merek makeup.
Belum lama ini, seorang wanita viral setelah membagikan room tour dari sebuah kamar rias. Bukan tanpa alasan, kamar rias tersebut memiliki koleksi makeup super lengkap.
Video tur kamar rias tersebut dibagikan oleh akun @naamahamzah di media sosial TikTok. Bukan kamar rias milik sendiri, ia mengungkap jika koleksi itu adalah milik sang nenek.
"Tour kamar rias nenek," tulisnya dalam unggahan tersebut sambil menunjukkan sebuah ruangan khusus kamar rias.
Awalnya, terlihat jika kamar rias tersebut juga digunakan untuk menyimpan pakaian dan koleksi kacamata milik sang nenek.
Namun, wanita ini lantas menunjukkan koleksi aneka makeup yang berjajar rapi di rak.
Di sana, terlihat jika sang nenek mengoleksi aneka makeup seperti kuteks, lipstik, bulu mata, eyeshadow, hingga foundation.
Tak hanya satu atau dua, nenek wanita ini terlihat memiliki puluhan varian makeup di kamar tersebut.
Bahkan, terlihat pula satu rak yang dikhususkan untuk beragam botol parfum.
Beberapa merek makeup tersebut juga sukses mencuri perhatian. Pasalnya, nenek wanita ini terlihat mengoleksi merek makeup Kylie Jenner, NARS, MAC Cosmetics, hingga Chanel.
Sejak dibagikan, video tur kamar rias nenek itu sendiri telah viral ditonton hingga 1,3 juta kali.
Tak hanya membuat kagum, warganet pun ramai meninggalkan komentar iri setelah melihat koleksi makeup yang beragam tersebut.
"MUA kalau dateng cuma bawa badan aja," tulis salah satu komentar kagum.
"Cosplay Tasya Farasya di masa tua."
"Ini kalau ngambil 10 pun nggak bakal tahu kayaknya."
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Tangan, Bantu Atasi Kulit Kering dan Keriput
-
7 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas
-
6 Pilihan Sepatu Lari Lokal Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas
-
3 Shio Dapat Keberuntungan Melimpah 17-23 November 2025, Cek Hari Baikmu Mulai Besok!
-
5 Parfum Alternatif YSL Libre yang Lebih Murah dan Wanginya Mewah
-
5 Warna Lipstik yang Harus Dihindari Kulit Sawo Matang, Bikin Wajah Makin Kusam!
-
7 Warna Lipstik yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang, Bikin Penampilan Makin Stand Out!