Suara.com - Aplikasi Gojek tentu sudah akrab dengan keseharian masyarakat Indonesia, khususnya wilayah perkotaan. Dengan hadirnya gojek sebagai ojek online, hal tersebut tentu semakin memudahkan mobilitas masyarakat.
Nadiem Makarim, yang kini menjabat sebagai Menteri Pendidikan RI, mendirikan Gojek pada 2010 lalu. Idenya sendiri berasal dari pengalaman pribadinya menggunakan transportasi ojek hampir setiap hari ke tempat kerjanya, untuk menembus kemacetan di Jakarta.
Namun, pernahkah kamu bertanya-tanya, siapa sih mitra Gojek pertama yang memutuskan bergabung? Viral di TikTok, ia adalah seorang lelaki yang dikenal dengan nama Mul Kumis.
Dalam sebuah video yang diunggah di akunnya @drivergojek001, Mul mengisahkan pengalamannya saat mulai bergabung dengan Gojek pada 2010 lalu.
Terlihat, ia bersama rekannya memulai bergabung menjadi driver Gojek saat kantornya masih memakai sebuah garasi mobil di Jalan Kerinci, Jakarta Selatan. Kantor tersebut kemudian pindah ke Jalan Ciasem.
Dulu, tidak seperti sekarang, memesan Gojek baru bisa melalui telepon. Hal tersebut terlihat dari tulisan yang ada di jaket para drivernya. Mul bahkan memilili nomor keanggotaan 001 di jaketnya yang menandai bahwa ia adalah mitra pertama Gojek.
"Dulu ojek pangkalan, beranikan diri daftar Gojek di 2010. Ada harapan saat itu, Gojek bisa buat hidup kami lebih baik. Walau awal-awal berat karena penolakan, saya dan lainnya yakin bisa buat Gojek jadi besar," tulisnya.
Untuk itu, menyaksikan bagaimana tempatnya bekerja tumbuh menjadi perusahaan yang besar dan sukses, hal tersebut membuat Mul ikut bangga.
Duabelas tahun berlalu, saat ini ia masih setia menjadi driver Gojek. Statusnya yang merupakan driver 001 seakan sudah menjadi kebanggaan.
Baca Juga: Direstui OJK, IPO GoTo Senilai Rp15,8 Triliun Cetak Rekor Jadi Ketiga Terbesar se-Asia
Bahkan, kata dia, ia sempat mendapatkan 4000 lembar saham GOTO, yang khusus diberikan Gojek pada mitra driver angkatan 2010-2016.
"Saking bangganya dengan Gojek, saya sampe namain anak dengan nama pendiri-pendiri Gojek," tulisnya lagi.
Nama kedua anak laki-lakinya adalah Nadiem dan Kevin, yang diambil dari nama Nadiem Makariem dan Kevin Aluwi.
"Dek Nadiem, Dek Kevin, papamu sekarang udah jadi pemilik saham GOTO," tutup dia.
Kisah saksi awal sejarah Gojek dari Mul Kumis ini pun menarik perhatian banyak warganet. Bahkan, sampai saat ini video tersebut telah dilihat lebih dari 5,4 juta kali dengan komentar beragam dari warganet.
"Rispek! Makasih Pak Mul dan mitra lainnya yang sudah percaya sama kita dari awal! Semoga Saham Gotong Royong bisa membawa manfaat ya," respon akun TikTok Gojek Indonesia di video tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
5 Shio Paling Hoki Besok 14 Januari 2026, Ada Ular dan Monyet
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
-
5 Body Lotion Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Jadi Kenyal dan Sehat Terawat
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah
-
16 Januari 2026 Libur Isra Miraj, Ini Amalan yang Bisa Dilakukan Umat Islam
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai
-
5 Sepatu Lari Terpopuler di Strava 2025: Desain Menarik, Ada Merek Lokal Murah