Suara.com - Seorang ibu hamil mengunggah hal mengejutkan di TikTok, yang memperlihatkan sesuatu yang dilihatnya tepat setelah menyantap habis hidangannya di sebuah warung Tegal (warteg). Ia mengaku bertemu 'Omen' alias tikus saat makan!
Video yang diunggah @kintan.nurmala diawali dari kisahnya yang akan melakukan cek laboratorium kehamilan ke puskesmas.
"Dan ternyata aku lupa sarapan dan disuruh makan dulu sama bidannya sebelum ambil darah. Muter-muterlah cari rumah makan semua tutup, karena puasa kan," tulis dia seperti yang Suara.com kutip pada Kamis (21/4/2022).
Hingga sampailah ia menemukan sebuah warteg dan memutuskan untuk mengisi perutnya di sana. Awalnya, dia tidak menyimpan curiga pada warteg tersebut.
Namun, tepat setelah makanannya habis, ternyata ada seekor tikus yang sedang asyik menyantap salah satu makanan yang sedang dipajang di sebuah etalase di sana.
"Mengkaget shock banget liat omen lagi gadoin lauk. Langsung spontan bangun dan bayar sambil nahan muntah," tulisnya.
Rasa enek dan jijik itu tak bisa ia tahan hingga akhirnya ibu hamil tersebut pun muntah tepat di depan warteg tersebut. Bahkan, sampai di puskesmas, ia masih tak bisa menghilangkan perasaan tersebut.
Anehnya, selain si pelanggan yang baru saja menghabiskan makanannya, tak ada orang lain yang sadar ada makhluk kecil tersebut di sana. Sehingga si tikus tampak terus asyik menyantap hidangan di wadah tersebut, tanpa ada yang berusaha mengusirnya.
"Siapa yang pernah makan bareng omen. WTF hal yang paling menjijikan. Boleh trauma sama warteg ga sih?" tulisnya.
Hal ini tentu saja mencerminkan kondisi warung makan tersebut yang kotor dan tidak higienis, sehingga bisa ada tikus di dalam sana.
Video tersebut langsung mendapatkan perhatian dari warganet hingga telah dilihat hampir 500 ribu kali dengan berbagai komentar.
"Ya Allah mana lagi hamil. Semoga ga berefek apa-apa ya kak. Sehat terusss bumil," tulis @snina_xxxxxxxx.
"Maaf mbak aku kaget sekaligus tertawa cepirit dikit," kata @cikixxxxxx.
"Lagi quality control dia santai aja dia kepala koki nya kok," tambah @xterxxxxxx.
"Untung gak lempar piring ya bund. Aku merinding Ya Alloh," ungkap @mulixxxxxxx.
Berita Terkait
-
Viral Ibu Pemilik Warung Menangis dan Sungkem ke Gus Miftah, Tuai Pro Kontra
-
Deddy Mulyadi Semprot Sudrajat Penjual Es Gabus karena Ketahuan Bohong soal Biaya Sekolah Anak
-
Drama London: Paspampres Klarifikasi Soal Halangi Jurnalis Saat Kawal Presiden Prabowo
-
Guru SD Pamulang Dipolisikan Usai Nasihati Murid, Netizen Ramaikan Petisi...
-
Oknum Aparat Akhirnya Minta Maaf sambil Cium Tangan Sudrajat Penjual Es Gabus, Direspons Sinis?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Tak Sekadar Juara, Ini Cerita Inspiratif di Balik Kompetisi Robotik Siswa Indonesia
-
3 Cushion Pixy untuk Tutupi Garis Halus pada Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
-
Review dan Harga Sunscreen KOMAR MAX, Apa Saja Varian Terbaiknya?
-
Cara Bikin CV 'Sat-set' Dilirik HRD: Gak Perlu Bayar Jasa Rp600 Ribu!
-
Kapan Sidang Isbat Awal Ramadan 2026? Ini Jadwal Resminya
-
Asics Gel Kayano 32 untuk Apa? Cocok bagi Pemilik Kaki Rata
-
Tahapan Seleksi Petugas Haji 2026 Apa Saja? Heboh Chiki Fawzi Mendadak Dicopot
-
5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
-
5 Rekomendasi Sepatu New Balance untuk Running, Bikin Lari Nyaman dan Ngebut
-
Berapa Harga Lipstik YSL? 5 Produk Lokal Ini Bisa Jadi Alternatifnya