Suara.com - Punya tetangga julid memang sangat menyebalkan. Hal itu tergambar dalam sebuah video yang ramai mendapat kritik dari warganet di media sosial TikTok.
Bagaimana tidak, akun @rinniechristantie merekam tetangganya secara diam-diam, dan disebut memiliki mobil kuno yang tak sesuai dengan gaya si tetangga yang modis.
Video itu memperlihatkan sebuah keluarga yang baru saja turun dari mobil sedan lama berwarna biru. Salah seorang perempuan terlihat mengenakan dress putih dan menurunkan anggota keluarga lainnya di pinggir jalan.
Namun, video tersebut ternyata menyoroti mobil yang dimiliki perempuan itu. Ia menilai mobil tersebut tak sesuai dengan gaya si pemiliknya.
"HP iphone, gaya modis tapi mobilnya.. Sumpah mau ketawa, tapi tetangga saya. Tetep pede dan selalu bersyukur bestie," tulis akun tersebut seperti yang Suara.com kutip Senin (9/5/2022).
Lucunya, reaksi berlawanan justru dituliskan warganet dalam kolom komentar. Video yang telah dilihat lebih dari 10,8 juta itu malah banjir hujatan warganet, karena dinilai tak pantas merekam seseorang secara diam-diam.
Terlebih mengomentari sesuatu milik orang lain yang tak merugikan siapapun. Apalagi, hal ini berhubungan dengan pilihan masing-masing.
"Sejak kapan punya iPhone jadi tolok ukur segalanya harus high sih?" kata @itsegxxxxx.
"Cie tau banget tetangga punya apa.
Hati aman boss," tambah @haryxxxxxx.
Baca Juga: Aksi Pencopetan di Alun-alun Kota Bogor Viral di Medsos, Polisi Buru Pelaku
"Daripada mobil mewah, tiap bulan mikir cicilan sampe gak enak makan gak enak tidur," ungkap @dafixxxxx.
"Ga ada yang salah perasaan kan ga ngerugiin siapa-siapa termasuk ga ngerugiin kamu mba," ujar @veroxxxxxx.
Yuk simak video selengkapnya di sini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Parfum Evangeline Tahan Berapa Jam? Ini 7 Varian yang Wanginya Paling Awet
-
5 Sepatu Trekking Lokal Vibes Salomon Ori, Produk Dalam Negeri Kualitas Jempolan
-
Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia