Suara.com - Mangga menjadi salah satu buah yang cukup digemari oleh berbagai kalangan. Bahkan bisa dibilang, tidak sedikit warga masyarakat Indonesia yang memiliki pohon mangga di halaman rumah mereka.
Bicara soal pohon mangga, beberapa waktu lalu publik dibuat terheran-heran sekaligus tertawa dengan salah satu video yang diunggah oleh salah seorang warganet.
Bukan tanpa alasan, pasalnya dalam video tersebut tampak seorang bocah kecil alias bocil tengah mencoba mencuri buah mangga.
Bukannya marah, sang pemilik malah geli dan gemas sendiri ketika melihat bocil tersebut berusaha mengambil buah mangga dari pohon miliknya itu.
"Nggak bisa marah-marah karena bocil (emoticon tertawa)," tulis @ade_lembara pada caption-nya. Postingan video yang dibagikan berhasil viral setelah ditonton lebih dari 460 ribu kali dan memperoleh 36 ribu tanda suka.
Ratusan warganet ikut berkomentar di mana mereka mengaku geli dengan sikap bocil satu ini. Tak sedikit dari mereka yang ikut menyemangati sang bocil karena teringat kenakalan di masa kecil.
Kita bisa menyaksikan bocil berjalan cukup pelan menuju pohon mangga di pekarangan. Ia lantas menoleh ke dalam rumah untuk mengamati apakah ada orang atau tidak.
Tak disangka, pemilik mangga ternyata ada di dalam rumah dan diam-diam merekam sang bocil. Dahan pada buah mangga itu melengkung ke bawah sehingga posisinya cukup rendah. Bocil memanfaatkan tangan mungilnya untuk meraih buah mangga.
Setelah berjinjit untuk mendapatkan buah, tiba-tiba terdengar suara dari dalam rumah. Rupanya pemilik pohon mangga sengaja membuat bocil itu kaget.
Baca Juga: Pria Dipukuli di Warung Tuak Medan, Kodam I/Bukit Barisan: Pelaku Pensiunan, Bukan TNI Aktif
"Heh, heh," kata seseorang di dalam video. Sontak saja bocah itu kaget dan lari terbirit-birit. Sangat kocak, bocil ini sempat menoleh ke arah buah mangga sembari melarikan diri.
Raut wajah bocil menyuratkan bahwa ia sangat ingin mendapatkan buah mangga tersebut. Tak marah, sang pengunggah video mengungkap bahwa dirinya merasa geli dengan tingkah bocah itu.
"Maklum saja, masih bocil dia..hahaha," kata @ade_lembara. Postingan video viral ini memancing beragam komentar dari warganet.
"Aku rasa pasti 90 persen orang di Indonesia pernah melakukannya.Aku saja dulu Subuh jam 4 pergi cari mangga dan durian orang," kenang salah seorang warganet.
"Ngakak, bocil lihat-lihat ada orang nggak. Eh pas mau ngambil malah ketahuan. Mana dia gemoy lagi..wkwk," tulis warganet lain.
"Adik kecil itu mewarisi bakat tradiri anak zaman dulu," komentar warganet lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya
-
5 Semir Rambut Tanpa Bleaching untuk Tutupi Uban, Aman Buat Lansia
-
Rahasia Rambut Sehat ala Jepang: Ritual Onsen Kini Hadir di Klinik Estetika Jakarta!
-
5 Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering Usia 50 Tahun, Bantu Kurangi Penuaan