Suara.com - Renovasi rumah umumnya menggunakan tukang bangunan yang memang ahli pada bidangnya. Namun, bila ingin mengurangi biaya yang cukup signifikan, renovasi juga bisa dilakukan sendiri oleh pemilik hunian. Misalnya, jika Anda hanya ingin renovasi satu ruangan saja, seperti kamar tidur.
Meskipun dilakukan sendiri, bukan berarti pekerjaan renovasi yang dilakukan hanya yang sifatnya sepele atau kecil saja. Pemilik hunian juga bisa melakukan pekerjaan yang punya tingkat kesulitan beragam.
Hadirnya tutorial di YouTube, peralatan dan perkakas yang ringkas, serta furnitur-furnitur multifungsi yang mudah dirakit membuat proses renovasi mandiri terasa lebih mudah dan praktis.
Sebagai salah satu ruangan paling penting di rumah, renovasi kamar tidur dapat dilakukan untuk memastikan kenyamanan istirahat penghuninya, terutama di malam hari.
Banyak komponen furnitur, dekorasi, dan aksesoris yang setidaknya perlu diganti setelah beberapa tahun sekali. Mulai dari aksesori lantai, dinding, hingga pencahayaan yang harus diatur sedemikian rupa dan diperbarui dalam periode tertentu.
Untuk memudahkan Anda merencanakan dan mengeksekusi proses renovasi kamar tidur, Dekoruma sudah mengumpulkan enam tips dan trik merenovasi kamar tidur tanpa perlu mempekerjakan jasa tukang bangunan.
1. Gunakan Loose Furniture Agar Bebas Mengatur dan Mendekorasi
Jika Anda memang tipe penghuni kamar yang mudah bosan dan rutin merenovasi kamar tidur setiap beberapa tahun sekali, sebisa mungkin hindari menggunakan furnitur built-in. Furnitur built-in yang sifatnya lebih permanen akan sulit untuk dipindahkan, dibongkar, atau diganti tanpa bantuan tukang.
Perbanyak loose furniture atau furnitur yang berdiri sendiri. Terapkan ini terutama untuk furnitur-furnitur utama kamar tidur seperti tempat tidur, meja rias, meja kerja, sofa, meja TV, dan masih banyak lagi.
Baca Juga: Ini Dia 7 Aksesori Dapur Fungsional yang Wajib Ada di Rumah
Cara lain adalah memastikan furnitur built-in di kamar tidur berkarakter timeless dan selaras bila dipasangkan dengan furnitur loose yang rutin diganti ketika merenovasi kamar tidur secara mandiri.
2. Beragam Dekorasi Kecil yang Bawa Perubahan Suasana Besar
Mendengar kata renovasi, beberapa orang biasanya fokus pada perubahan yang besar dan signifikan. Mengganti furnitur, cat dinding, material lantai, atau elemen-elemen dekorasi lain yang proses menggantinya kompleks dan cukup sulit, apalagi tanpa tukang.
Padahal, ada beberapa dekorasi kamar tidur yang ukuran atau sifatnya kecil, tapi bila diganti bisa membawa perubahan yang signifikan pada tampilan kamar tidur. Misalnya sprei kasur, tirai jendela kamar, tudung lampu meja, kain pelapis sofa, atau perabot-perabot lain yang warna dan motifnya bisa diganti.
Aksesori-aksesori ini bahkan bisa diganti tanpa perlu menunggu jadwal renovasi sedang atau besar. Dengan begitu, suasana kamar bisa senantiasa terasa baru dan segar bila Anda sudah mulai merasa bosan.
3. Mengecat Ulang Dinding Kamar Sendiri Untuk Perubahan Signifikan
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Siswi SMA Cetak Prestasi Nasional Lewat Riset Biolarvasida dari Limbah Dapur
-
Finansial Serba Digital: Praktis Buat Urban, Tantangan Buat Indonesia
-
Skin Booster Bakal Jadi Tren Perawatan Kulit Natural yang Paling Dicari
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan
-
7 Rekomendasi Serum Retinol untuk Usia 50 Tahun, Samarkan Tanda Penuaan
-
7 Sunscreen untuk Flek Hitam Usia 70 Tahun ke Atas, Rawat Kulit Tipis
-
Bukan Hanya Tren: Indonesia Pimpin Gerakan 'Slow Fashion' Global di BRICS+ Fashion Summit Moskow