Suara.com - Para Army, sebutan untuk fans band BTS, mungkin sudah mengenal boneka TinyTan yang menjadi 'wujud kedua' dari Jungkook cs. Kini krakter kartun dari para member BTS itu saat ini juga tersedia dalam bentuk perhiasan, lho.
Perusahaan perhiasan asal Indonesia Frank & co berhasil dapatkan lisensi resmi dari Big Hit Music yang menjadi agensi BTS di Korea Selatan untuk membuat perhiasan edisi spesial BTS TinyTan.
Masing-masing karakter TinyTan dari member BTS dijadikan liontin pada gelang dan kalung yang terbuat dari emas juga berlian. Pada perhiasan gelang, hanya wajah dari tiap karakter yang dijadikan liontin. Sedangkan kalung disediakan dua jenis, dengan liontin wajah juga seluruh badan.
Merchandise Director PT. Central Mega Kencana (CMK) Tanya Alissia memastikan, setiap liontin dibuat semirip mungkin dengan wajah asli para member.
"Pabrik kami punya mesin dengan teknologi baru, salah satunya dengan Italian tecnology. Karena karakter ini animasi super cute, tapi detail. Helai rambut itu tidak boleh tidak sesuai dengan asli. Tidak ada mesin yang memungkinkan untuk itu kalau handmade," ucap perempuan yang akrab disapa Anya tersebut, saat peluncuran Frank & co's BTS TinyTan Special Edition di Mal Central Park, Jakarta, Rabu (8/6/2022).
Dari seluruh proses, pembuatan desain memang yang paling memakan waktu hingga 3 bulan, imbuh Anya. Sebab, setiap desain dari perhiasan itu harus mendapatkan persetujuan dari para member juga agensi Big Hit.
Selain menjadikan wajah setiap member sebagai liontin, setiap perhiasan gelang juga terdapat liontin tambahan yang menunjukan karakteristik setiap anggota BTS.
"Musalnya Jungkook kan suka melukis, jadi di situ ada liontin alat lukis," kata Anya.
Khusus perhiasan berlian, Frank & co menggunakan berlian dengan tingkat warna F (Colorless) dan kejernihan VVS (Very Very Slightly).
Baca Juga: Kepincut Jungkook BTS, Nazla Alifa Ngaku Sudah Tak Nafsu Lihat Cowok: Gue Kepelet!
Untuk setiap pembelian perhiasan, ada dikemas dalam kotak berwarna ungu khas BTS. Di dalamnya berisi kotak perhiasan, post card sekaligus sertifikat perhiasan, mini katalog, serta mini stand perhiasan dengan desain karakter member BTS.
Anya mengatakan, desain post card juga mini stand perhiasan akan disesuaikan dengan desain perhiasan yang dibeli.
Berita Terkait
Terpopuler
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Menanti Kabar, Ini Sosok Dua Istri Pilot Andy Dahananto Korban Kecelakaan ATR 42-500
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
7 Sepatu Trail Run Lokal Siap Geser HOKA Original: Harga Murah Kualitas Tak Mau Kalah
-
4 Penyebab Henti Jantung Mendadak, Si Silent Killer Penyebab Lula Lahfah Meninggal
-
Bukan Sekadar Prestise: Inilah Alasan Sesungguhnya Pelajar Indonesia Serbu Studi ke Luar Negeri
-
4 Tips Membersihkan Wajan Gosong dengan Bahan Sederhana di Rumah, Wajib Coba!
-
6 Physical Sunscreen Terbaik dengan Perlindungan UVA dan UVB, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Body Lotion untuk Kulit Bersisik
-
5 Night Cream untuk Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
-
Apakah Sunscreen dan Sunblock Boleh Dipakai Bersamaan?
-
5 Moisturizer Untuk Kulit Kering di Cuaca Panas dan Angin
-
7 Fakta Menarik Mike Octavian: Dulu Manusia Silver Kini Jadi Model, Ada Turunan Belanda dari Kakek