Suara.com - Siapa yang tak pernah merasakan pecel lele? Hidangan yang satu ini memang merupakan makanan favorit bagi banyak orang, yang menyajikan ikan lele goreng dengan sambal tomat yang menggugah selera.
Spesialnya lagi, ada lalapan berupa mentimun, daun kemangi, dan irisan tomat segar sebagai pelengkap pecel lele. Selain lele, sebagai pelengkap, biasanya juga disajikan berbagai lauk pauk goreng seperti ayam, bebek, tahu, tempe hingga ikan nila.
Namun baru-baru ini sebuah spanduk pecel lele Lamongan menarik perhatian warganet setelah diunggah oleh akun Instagram @awreceh.
Spanduk pecel lele yang khas ini biasanya memperlihatkan berbagai menu yang disajikan sebuah kedai. Gambar-gambar seperti ikan lele, ayam, bebek hingga hidangan laut pun menghiasi spanduk tersebut.
Lucunya, ada satu hewan yang terlihat janggal pada spanduk pada kedai pecel lele Lamongan satu ini. Pasalnya, bukan cuma ikan lele, ayam, bebek dan lobster, pada bagian akhir ada sebuah gambar dinosaurus berjenis T-rex di sana.
Meski tentu saja bukan menu sesungguhnya, namun ganbar dinosaurus di spanduk tersebut menjadi sorotan yang bisa menjadi trik marketing, yang diharapkan bisa menarik pelanggan untuk datang.
Tentu saja hal tersebut menjadi sorotan warganet, bahkan telah dilihat ratusan ribu kali dengan berbagai komentar lucu.
"Lumayan T-rex bakar," tulis @agunxxxxxx.
"Dino gepreknya, kak," kata @andixxxxxx.
Baca Juga: Viral di TikTok! Ibu ini Kepergok Mencuri Uang dan Perhiasan di Tengah Hajatan
"Ide makan siang baru," tambah @fajrxxxxxx.
"Dino + lalapan boleh juga sih," ungkap @artyxxxxxxx.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
5 Rekomendasi Minyak Zaitun untuk Anti Aging Wajah, Bikin Kencang dan Hilangkan Kerutan
-
5 Rekomendasi Rosemary Oil untuk Atasi Kebotakan Dini, Cegah Rontok dan Lebatkan Rambut
-
5 Rekomendasi Sepatu untuk Orang Tua Penderita Plantar Fasciitis, Aman dari Nyeri Tumit
-
Baju Teal Blue Cocoknya Pakai Kerudung Warna Apa Saja? Ini 5 Rekomendasinya
-
Jadi Tren Baju Lebaran 2026, Teal Blue dan Ash Blue Cocok untuk Warna Kulit Apa?
-
7 Sabun Cuci Muka untuk Bantu Atasi Flek Hitam di Usia 40-an, Mulai Rp27 Ribuan
-
10 Pilihan Moisturizer Cream yang Efektif Memperkuat Skin Barrier
-
5 Hair Tonic Pria Terbaik untuk Atasi Garis Rambut Mundur, Ampuh Kembalikan Kepercayaan Diri
-
7 Resep Kue Kering Khas Lebaran yang Mudah dan Anti Gagal untuk Pemula
-
Cara Memilih Bedak untuk Usia 50-an, Ini 5 Produk Aman yang Layak Dicoba