Suara.com - Masalah kulit wajah seperti jerawat hingga flek hitam tak jarang membuat rasa percaya diri seseorang menurun, terutama bagi kaum hawa.
Untuk menghilangkan flek hitam pada kulit wajah, bahkan disebut tidak bisa instan dan membutuhkan proses cukup lama dengan serangkaian perawatan rutin.
Namun kekinian, seiring berkembangnya teknologi di bidang kecantikan, mulai bermunculan berbagai tren termasuk salah satunya yakni sulam bedak.
Tak hanya bibir atau alis, ternyata sulam bedak kekinian mulai diminati oleh para wanita.
Selain membuat tone wajah lebih cerah tanpa harus bolak balik make up, sulam bedak dapat dengan ampuh menutup flek hitam dalam kurun waktu 1 jam saja.
Dihimpun dari laman Hops.id---Jaringan Suara.com, kendati hasilnya instan treatment ini ternyata juga memiliki efek samping sulam bedak yang harus diwaspadai.
Hal ini diungkap langsung oleh dr.Arthur, SPKK melalui akun TikTok @dokterkulitku beberapa waktu yang lalu.
“BB Glow atau sulam bedak. Pada prinsipnya si foundation atau bedak ini ditaro ke dalam kulit. tatonya enggak terlalu dalam sih, tapi tetap aja itu ditato,” ungkapnya.
Tujuan sulam bedak adalah untuk menutupi kekurangan di wajah, terutama flek dan bekas jerawat. “Tujuannya supaya bisa menutupi kekurangan di wajah contohnya adalah flek, bekas jerawat merah dia akan ketutupan,” sambung dr. Arthur.
Baca Juga: Bisa Mencerahkan Kulit, Berikut Manfaat Menakjubkan dari Es Batu untuk Kesehatan Wajah
Customer akan bahagia dengan hasilnya yang instan dan tergolong permanen. Enggak perlu make up lagi, karena kulit sudah tertutup bedak sejak mulai bangun tidur. “Jadi kalau bangun tidur bisa ngomong ‘I woke up like this’. Karena kondisi itu sudah ada walaupun baru bangun tidur,” kata dia.
Tapi cantik instan itu ada risikonya. Dia pernah menangani pasien yang kulit wajahnya jadi rusak gegara sulam bedak.
“ Keluhan pasien yang datang berobat ke aku setelah melakukan treatment ini adalah jerawatan semuka kemudian alergi dan enggak sembuh-sembuh.”
Nahasnya, kulit wajah sulit diobati karena pemicunya sulit untuk dihilangkan. “Ya, gimana mau sembuh penyebabnya masih ada di mukanya dan enggak bisa ilang selama beberapa waktu.”
Karena ada risiko yang besar, dokter spesialis kulit yang aktif memberikan edukasi kesehatan dan kecantikan lewat media sosial itu tidak menyarankan sulam bedak. Meski treatment tersebut bisa menjadi cara menghilangkan flek hitam dalam 1 jam.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Chemical, Physical, atau Hybrid Sunscreen? Begini Cara Pilih Tabir Surya untuk Usia 40-an
-
5 Sepatu Jalan Kaki Paling Nyaman Dipakai Seharian, Mulai Rp300 Ribuan
-
Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
-
Mengapa Pertanian Berkelanjutan Menjadi Kunci Masa Depan Indonesia
-
5 Fakta Menarik Tas Kulit yang Dipakai PM Jepang Sanae Takaichi, Pesanan Langsung Melonjak
-
5 Rekomendasi Sunscreen Gel SPF 50 Terbaik, Cocok untuk Tipe Kulit Berminyak
-
5 Rekomendasi Energy Gel Terbaik di Indomaret untuk Lari, Murah Meriah!
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini