Suara.com - Kekecewaan tentu dirasakan oleh penggemar Lesti Kejora, pada sang suami, Rizky Billar atas kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang menyeret namanya.
Bahkan, sejumlah aksi dilakukan untuk menunjukkan ketidaksukaan mereka terhadap Rizky Billar yang dinilai tega melakukan hal tersebut pada Lesti Kejora. Salah satunya terlihat dalam sebuah video yang viral di TikTok berikut ini
Diunggah akun @ritadani600, video tersebut menunjukkan kecintaannya pada Lesti Kejora, dengan menempelkan stiker besar pasangan yang kerap disapa Leslar tersebut di sepeda motornya.
Setelah mengetahui jika Lesti Lejora melaporkan Rizky Billar ke polisi, ia pun langsung mengambil pisau cutter untuk memotong dan menghilangkan gambar lelaki yang menikahi idolanya pada Agustus 2021 tersebut.
"Bunda Lesti kurang apa? Jahat sekali kau sakiti dan khianati dia. Kita semua sebagai fans juga ikut sakit. Tampa Lesti kamu siapa? Aku nggak kenal sama kamu," tulisnya seperti yang Suara.com kutip pada Senin (3/10/2022).
Setelah melepas stiker itu dari motornya, penggemar tersebut langsung meremukkan gambar Rizky Billar itu dan membuangnya ke tanah dengan penuh emosi.
"Dibanting berulang kali, dicekik lehernya, kemudian diselingkuhi. Sakit yang bagaimana lagi Tuhan yang nggak pernah dia rasakan?," tulisnya lagi dalam keterangan video.
Dia menjelaskan, jika awalnya dirinya memang penggemar berat Lesti Kejora. Saat keduanya menikah, para fans mengubah nama pecinta Lesti Kejora dengan Leslar Lovers.
"Dan saking ngefansnya sama Leslar sampe foto mereka ku cetak besar-besar di motor. Bayangkan," tambahnya lagi.
Baca Juga: Isi Klarifikasi dan Permintaan Maaf Lengkap Baim Wong dan Paula Bikin Konten Prank KDRT
Video ini pun langsung mendapatkan banyak perhatian dari warganet, hingga telah dilihat lebih dari 2,1 juta kali dengan berbagai komentar. Tak sedikit yang merasa simpati dengan apa yang dirasakan penggemar satu ini. Namun banyak pula yang tertawa melihat aksinya menempel wajah idola sampai ke motor.
"Ya Allah maaf ka, gue kok malah ngakak, bisa-bisanya di motor juga foto mereka," ujar @alfaxxxxxxx.
"Jatuh sudah Billar kembali ke awal lagi, nanti ga terlalu tenar," kata @aulixxxxxx.
"Agak laen aku ngakak maap yah," tulis @adisxxxxxx.
"Entah mau ketawa apa sedih wkwkwkwk. Yaaaa lagiannn sih neng neng," ucap @gemexxxxxxxx.
Berita Terkait
-
Orangtua Lesti Kejora Masih Jualan Mi Ayam, Ayah Ojak dan Umi Kalsum Disentil
-
Lesti Kejora Ungkap Reaksi Rizky Billar saat Tahu Hamil Anak Ketiga: Syok!
-
Anak Kedua Baru 4 Bulan, Rizky Billar Was-was Saat Tahu Lesti Kejora Hamil Lagi
-
Gara-Gara Gaya Bicara, Lesti Kejora dan Rizky Billar Kerap Disangka Bertengkar
-
Tak Terima Kehamilan Ketiga Lesti Kejora Dinyinyir, Rizky Billar Balas Menohok
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
Terkini
-
Semesta Lagi Romantis, Ini 6 Shio dengan Asmara Paling Bersinar pada 21 November 2025
-
Terpopuler: Breaking News Pelatih Timnas Indonesia hingga Jokowi Melemah
-
Menu Sarapan Rendah Gula yang Cocok untuk Program Diet Harianmu: Praktis, Kenyang Lebih Lama
-
Siswi SMA Cetak Prestasi Nasional Lewat Riset Biolarvasida dari Limbah Dapur
-
Finansial Serba Digital: Praktis Buat Urban, Tantangan Buat Indonesia
-
Skin Booster Bakal Jadi Tren Perawatan Kulit Natural yang Paling Dicari
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan