Suara.com - Aurel Hermansyah memang dikenal memiliki koleksi fashion item yang harganya fantastis, mulai dari tas, sepatu, hingga baju.
Baru-baru ini, Aurel Hemansyah dan Atta Halilintar kompak memberi surprise kepada salah satu rekan kerjanya yakni, Putra Siregar. Pada acara perayaan itu pun ramai didatangi beberapa rekan selebgram.
Aurel Hermansyah seperti biasa tampil simpel dan cantik dengan gaya busana modisnya. Pada potret yang beredar, ibu dari Baby Ameena ini tampak memakai blouse warna biru.
Blouse dari kain satin itu ia padukan dengan celana kulot warna abu-abu semi gelap. Aurel Hermansyah memang selalu luwes dengan busana simpelnya itu.
Memang tak lengkap rasanya jika outfit belum memakai tas. Maka dari itu, Aurel juga tak lupa memakai tas slingbag model serut berukuran mini.
Siapa sangka kalau tas mini ini memiliki harga selangit. Lewat penelusuran pada akun Instagram fashion_aureliehermansyah_atta, tas mini milik Aurel itu ternyata berasal dari brand Gucci.
Disebut tas mini itu merupakan keluaran seri Ophidia Mini GG Bucket Bag. Tak main-main tas tersebut dibanderol dengan harga mencapai sekitar Rp21 juta.
Unggahan soal harga tas itu lantas menarik perhatian warganet untuk berkomentar. Tak sedikit juga warganet yang malah terkejut ketika mengetahui harga tasnya itu.
"Masya Allah harganya, padahal bentuk tasnya mini banget," komentar seorang warganet.
"Bukan main memang Mamanur, tasnya mahal banget loh," ujar warganet lain.
"Aku juga punya tas model gini, tapi harganya Rp150 ribu," imbuh warganet di kolom komentar.
Warganet juga ada yang menambahkan komentar seperti ini. "Gemas banget sumpah modelnya. Aku mau deh meski yang KW juga," ungkapya.
"Akhirnya Aurel pakai brand Gucci," tambah komentar salah satu warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Wewangian untuk Remaja: Bukan Sekadar Harum, Tapi Sumber Rasa Percaya Diri dan Energi Positif
 - 
            
              Profil dan Rekam Jejak Rektor UNM, Diberhentikan Buntut Dugaan Pelecehan
 - 
            
              Event Lari Berdampak Bagi Pelestarian Hijau, Mandatalam Earth Run 2025 Tanam 2.000 Bibit Pohon
 - 
            
              5 Rekomendasi Sepatu Lokal Sekelas Adidas yang Murah untuk Anak Sekolah
 - 
            
              Ketika Anabul Jadi Keluarga, Hadir Tren Perhiasan Bertema Kasih Sayang untuk Hewan Peliharaan
 - 
            
              Pandji Pragiwaksono Lulusan Apa? Minta Maaf Imbas Candaan Singgung Adat Toraja
 - 
            
              Sanksi Menyebarkan Soal TKA 2025 Bagi Peserta dan Petugas Ujian: Bisa Langsung Diskualifikasi
 - 
            
              12 Tata Tertib Peserta TKA 2025 dan Konsekuensi Melanggar
 - 
            
              Ideafest 2025 Digelar 3 Hari, Gerakan Kolektif Dorong Inovasi Industri Kreatif dan Wariskan Budaya
 - 
            
              5 Serum Retinol untuk Lawan Tanda Penuaan Bagi Wanita Usia 30-an, Mulai Rp20 Ribuan