Suara.com - Setiap orang memiliki kisah hidup tak menyenangkan yang harus dilalui. Begitu pun yang dialami oleh Nicky Wake.
Hidupnya serasa jungkir balik usai sang suami Andy meninggal di awal 2020 lantaran terjangkit covid-19. Kepergian yang tak disangka ini membuat dirinya menyandang sebutan janda di usia belum ada 50 tahun.
Setelah masa berduka yang terasa berat, dia perlahan mulai bangkit dan mulai untuk menata hidup. Dirinya mulai mencoba kencan online namun tidak berhasil lantaran kerap dikirimi gambar tak senonoh.
Dari sinilah ia terinspirasi untuk membuat sebuah aplikasi kencan online mirip Tinder dan Bumble tetapi ditujukan untuk para Janda dan Duda. Ia pun membuat aplikasi bernama Chapter 2.
"Ini lebih dari sekadar aplikasi kencan, ini komunitas. Chapter 2 berarti hal yang berbeda bagi beberapa orang," ungkapnya melansir laman Mirror.
Chapter 2 merupakan aplikasi komunitas dan kencan pertama di Inggris untuk janda dan duda yang rencananya akan diluncurkan pada 23 November mendatang. Orang-orang dapat memilih platform ini untuk menemukan cinta atau persahabatan atau keduanya.
Nicky menjelaskan bila platfrom ini tidak hanya menjadi situs kencan tetapi memiliki ruang dan komunitas untuk janda dan duda. Ada pula fitur yang berkaitan dengan dukungan untuk hukum dan keuangan, emosional, serta pengasuhan dan cara menavigasi keluarga.
"Apa yang kulakukan adalah mencoba membantu orang menemukan kebahagiaan lagi," tambahnya.
Menyadari bahwa tidak semua janda dan duda memahami belum pernah mencoba kencan online, Nicky berusaha untuk membuat platform ini sebagai ruang yang aman. Ada proses pendaftaran yang terperinci, kode etik, dan bahkan kesempatan untuk melaporkan profil.
Baca Juga: Demi Balikan Dengan Mantan, Wanita Ini Main Bumble dengan Cara Tak Biasa
Dirinya juga berharap bisa menemukan pasangan hidup lewat aplikasi yang ia buat. Untuk informasi lebih lanjut mengenai laman ini silakan klik di sini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
Terkini
-
Waspada Virus Nipah: Penyebab, Gejala, dan Cara Pencegahan yang Penting Diketahui
-
Deretan Merek Skincare Malaysia, Nomor 1 Paling Digemari di Indonesia
-
5 Rekomendasi Bedak untuk Menyamarkan Hiperpigmentasi Usia 45 Tahun ke Atas
-
6 Rekomendasi Moisturizer Jepang Paling Efektif untuk Kulit Lembap dan Kenyal
-
Bounce Street Asia Bintaro Resmi Dibuka: Destinasi Wajib Keluarga Muda untuk Gaya Hidup Aktif
-
6 Shio Mendapatkan Keberuntungan Finansial 27 Januari 2026, Kamu Termasuk?
-
Momen Langka: Tiga Pemimpin Sakya Dunia Pimpin Doa Bersama untuk Perdamaian Indonesia
-
Nikita Willy dan Indra Priawan Bagikan Tips Berpakaian Cerdas untuk Keseharian dan Traveling
-
Rangkaian Skincare Skintific untuk Hempas Flek Hitam dan Kerutan Usia 50 Tahun
-
Tiket Kereta Lebaran 2026 Kapan Dibuka? Cek Jadwal Pemesanan dan Tanggal Keberangkatan