Suara.com - Dara Arafah sempat menjadi perhatian publik setelah memutuskan untuk berhijab. Hal ini lantas menarik perhatian, apalagi Dara Arafah sebelumnya sering kali tampil dengan berbagai pakaian yang fashionable.
Meski demikian, rupanya berhijab juga tidak membuatnya berhenti tampil menawan. Kerap kali Dara Arafah membagikan foto gaya hijabnya yang beragam dan tetap menarik.
Rupanya, dalam memakai hijab, Dara Arafah mengaku tidak memiliki aturan khusus. Ia mengatakan, apa yang disukai dan cocok untuk dirinya, itu pasti yang akan dipakainya. Sementara untuk pemilihan warna, Dara Arafah mengaku lebih menyukai warna gelap atau hitam.
“Untuk warna aku biasanya pakai hitam sih,” ucap Dara Arafah saat diwawancarai di acara Grand Launching LaReine “You Are Queen”, Senin (21/11/2022).
Lebih lanjut dalam memakai hijab, Dara Arafah juga memiliki beberapa tips khusus. Tips ini dilakukannya agar ketika memakai hijab para wanita bisa merasa nyaman dan percaya diri. Berikut beberapa tips Dara Arafah dalam memakai hijab.
1. Pilih warna yang cocok
Menurut Dara Arafah, warna menjadi faktor penting dalam menentukan hijab yang akan dipakai. Untuk pemilihan warna ini, dapat disesuaikan dengan warna kulit. Dengan begitu, hijab yang dipakai akan membantu membuat penampilan lebih cantik serta percaya diri.
“Yang pasti sih pemilihan warnanya harus cocok di kulit yaaa,” ujar Dara Arafah.
2. Pilih bahan hijab yang sesuai
Baca Juga: Adu Gaya Hijab Krisdayanti dan Aurel Hermansyah, Sama-sama Anggun dan Bikin Kesengsem!
Selain warna, bahan dari hijab juga menjadi faktor yang patut diperhitungkan. Dara Arafah mengatakan, bahan hijab akan sangat memengaruhi suasana hati. Ketika bahan yang dikenakan kurang nyaman, itu pasti akan merusak suasana hati dan aktivitas yang dilakukan.
“Terus pemilihan bahan hijab juga, karena itu berpengaruh langsung sama mood kita,” sambung Dara Arafah.
3. Pilih model hijab yang nyaman
Hal penting lainnya yang patut diperhitungkan yaitu pemilihan model hijab. Menurut Dara Arafah, model hijab sangat memengaruhi tingkat kepercayaan diri. Oleh karena itu, para wanita dapat memilih model hijab yang sesuai serta membuat kepercayaan diri meningkat. Untuk Dara Arafah sendiri, ia mengaku lebih suka pakai hijab model pasmina dan segi empat.
“Pilih model hijab yang bikin kalian pede yang mungkin cocok di bentuk muka kalian yang cocok di warna kulit kalian. Kalau aku suka pakai pasmina sama suka segi empat,” jelasnya.
Itu dia beberapa tips memakai hijab versi Dara Arafah agar tetap percaya diri. Selebgram ini juga memang baru memakai hijab sekitar 7 bulan lalu. bagi Dara, memakai hijab menjadi cara ia bersyukur dan membalas kebaikan serta menuruti perintah Allah SWT.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok