Suara.com - Athalla Naufal, putra bungsu Venna Melinda berharap kasus KDRT (kekerasan dalam rumah tangga) yang dialami sang ibu bisa dijadikan pelajaran ke depan nya, untuk lebih selektif lagi dalam memilih pendamping hidup jika suatu saat memilih untuk menikah lagi.
Hal ini disampaikan saat ia menjadi bintang tamu bersama kakaknya, Verrell Bramasta di podcast Close The Door bersama Deddy Corbuzier.
"Pasti harus lebih selektiflah. That’s number one sih (Itu yang utama). Selektif, terus lihat bibit, bebet, bobotnya lah," kata Athalla Naufal, dikutip dari kanal YouTube Deddy Corbuzier, Senin (16/1/2023).
Mendengar perkataan Athalla, Deddy dan Verrell tertawa. Pasalnya, ia terdengar seperti orang tua yang menyeleksi pasangan untuk anaknya.
"Lo kenapa jadi kayak orang tua?," kata Deddy sambil tertawa.
Athalla lantas menyampaikan jika ternyata hal tersebut adalah salah satu syarat yang disampaikan ibunya, untuk kedua anaknya saat akan memilih pasangan.
Venna selalu mengingatkan untuk mereka agar selektif. Akan tetapi, sang ibu sendiri malah menikah dengan Ferry yang diduga melakukan KDRT dan tidak memberi nafkah.
"Nggak, soalnya, the funny thing, mama selalu ngasih tahu itu. ‘Kalau mau nyari pasangan, harus yang jelas ya bibit, bebet, bobotnya.’ Terus mama nikah sama…," katanya lalu tertawa.
Verrell lantas membenarkan cerita sang adik. Menurutnya, Venna memang memiliki kriteria yang sangat tinggi dalam memilih pacar anak. Ia menyebut, kriteria pacar yang diajukan ibunya bahkan sudah seperti kriteria menjadi Miss Universe, yakni harus cantik, pintar, dan punya sikap baik.
Baca Juga: Sunan Kalijaga Tak Butuh Followers saat Habis Dihujat Publik Akibat Bantu Ferry Irawan
“Bahkan, kalau ke aku om, misalnya punya pacar, harus 3B, beauty, brain, behavior. Udah kayak miss universe kan. Harus gitu, bibit, bebet, bobot, ini ini ini,” kata Verrell Bramasta.
“Selektif banget mama sama pasangan kita ya. Pokoknya harus mendekatilah, harus mendekati perfect lah, harus kayak gitu,” timpal Athalla.
Mendengar cerita kakak-beradik ini, Deddy Corbuzier turut menyinggung bahwa mengajari orang lain memang lebih gampang dibanding menerapkan ke diri sendiri.
“Iya, tapi kan orang paling gampang kalau ngajarin orang lain. Iya kan,” kata Deddy tertawa.
Menanggapi itu, Athalla menekankan bahwa Venna tetaplah ibunya yang harus ia dengarkan nasihatnya.
“Tapi tetap, she’s our mom (dia ibu kita). Harus dengerin,” ujarnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
-
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
-
Belanja Sambil Selamatkan Bumi: Daur Ulang Plastik Jadi Gaya Hidup di Bali
-
3 Skincare PinkRoulette untuk Cerahkan Wajah, Salah Satunya Andalan Lula Lahfah
-
2 Pilihan Lipstik Purbasari yang Tahan Lama, Cocok untuk Sehari-hari
-
3 Menit Paham Tata Cara Hadorot Ziarah Kubur, Bekal Penting Nyekar Ramadan 1447 H
-
Doa Malam Nisfu Syaban Lengkap untuk Ubah Takdir Buruk Jadi Baik