Suara.com - Hari Pendidikan Nasional atau Hardiknas 2023 yang diperingati setiap tanggal 2 Mei tak lepas dari sosok Ki Hajar Dewantara. Tapi sudah tahu belum fakta-fakta Bapak Pendidikan Nasional?
Hari Pendidikan Nasional 2023 diperingati sebagai momentum untuk kembali menumbuhkan rasa patriotisme dan nasionalisme di dunia pendidikan.
Hardiknas ditetapkan bertepatan dengan hari kelahiran RM Soewardi Soerjaningrat atau Ki Hajar Dewantara pada 2 Mei 1889.
Berikut ini 5 fakta menarik Ki Hajar Dewantara yang jarang diketahui, mengutip Buku Ki Hajar Dewantara Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Selasa (2/5/2023).
1. Tidak Tamat Sekolah
Meskipun lahir dari keluarga berada yakni bangsawan Pakualaman dan berkesempatan masuk STOVIA atau Sekolah Dokter Jawa. Tapi karena kesehatannya, ia tidak bisa tamat dari STOVIA.
2. Berprofesi Sebagai Jurnalis
Jurnalisme jadi profesi yang digeluti Ki Hajar Dewantara. Ia aktif menulis di surat kabar dan majalah seperti Sediotomo, Midden Java, De Expres, Oetoesan Hindia, Kaoem Moeda, Tjahaja Timoer, dan Poesara yang melontarkan kritik sosial-politik kaum bumiputera kepada penjajah.
Tulisannya komunikatif, halus, mengena, tetapi keras. Jiwanya sebagai pendidik tertanam dalam sanubarinya direalisasikan dengan
mendirikan Perguruan Taman Siswa (1922) guna mendidik masyarakat bumiputera.
Baca Juga: Hardiknas 2023, Puan Minta Optimalkan Pengangkatan Guru Honorer Jadi ASN PPPK
3. Menteri Pendidikan Pertama Indonesia
Perjuangannya di bidang pendidikan sebelum Indonesia merdeka, seperti resistensi Undang-undang Sekolah Liar yang membatasi pendidikan Indonesia dihapus berkat jasa Ki Hajar Dewantara.
Pada 1950 Ki Hajar Dewantara diangkat sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. Bahkan ia mendapat gelar doktor honoris causa dari Universitas Gadjah Mada, di saat bersamaan ia juga diangkat jadi Pahlawan Nasional pada 1959.
4. Dimakamkan di Yogyakarta
Meski perjuangannya belum selesai untuk mendidik putra bangsa, sudah sangat jelas Ki Hajar Dewantara pelopor lahirnya pendidikan di Indonesia.
Ki Hajar Dewantara wafat pada 26 April 1959, dimakamkan di pemakaman keluarga Taman Siswa Wijaya Brata, Yogyakarta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Saham Tidur dan Cerita di Baliknya: Pelajaran Investasi untuk Anak Muda
-
Bordir dan Upaya Daur Ulang Pakaian di Tengah Tren Fesyen Berkelanjutan
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya
-
5 Semir Rambut Tanpa Bleaching untuk Tutupi Uban, Aman Buat Lansia