Suara.com - Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN 2023 di Labuan Bajo menjadi momen yang dinantikan banyak orang. Warga lokal dan pemilik fasilitas akomodasi yang ada di area tersebut telah bersiap menyajikan yang terbaik, untuk memperoleh rezeki dari event ini. Salah satunya dengan adanya Hotel Meruorah Labuan Bajo.
Hotel Meruorah menjadi salah satunya fasilitas yang dipilih untuk tempat utama agenda ini. Sekilas fakta Hotel Meruorah Labuan Bajo bisa Anda lihat di sini.
Fasilitas Hotel Meruorah Labuan Bajo
Untuk fasilitas yang tersedia sendiri sangat lengkap, mengingat hotel ini menjadi salah satu hotel bintang lima yang ada di kawasan Labuan Bajo. Maka tak heran fasilitas yang tersedia tidak main-main. Beberapa fasilitas yang ada di hotel ini antara lain adalah sebagai berikut.
- Kamar dengan berbagai tipe, salah satunya tipe dengan pintu penghubung
- Kolam renang
- Teras rooftop
- Aula
- Banquet
- Restoran
- WiFi di area umum
- Fasilitas pendukung berbagai acara
- Bar
- Fasilitas pendukung untuk pengunjung penyandang disabilitas
- Area bisnis
- Aktivitas rekreasi seperti bersepeda, menyelam, pusat kebugaran, berlayar, hingga snorkeling
- Penyewaan kendaraan
- Karaoke
- Dermaga
- Layanan antar-jemput
- Kolam renang anak
Tentu fasilitas di atas belum mencakup semua fasilitas yang disediakan hotel mewah di Labuan Bajo tersebut. Fasilitas umum seperti area parkir, keamanan 24 jam, resepsionis 24 jam, dan pendukung lainnya dipastikan selalu tersedia dan dapat digunakan oleh pengunjung hotel.
Siapa Pemilik Hotel Meruorah?
Menjadi salah satu dari dua hotel besar yang digunakan dalam acara KTT ASEAN 2023 ini, ternyata Hotel Meruorah dimiliki oleh PT ASDP Indonesia Ferry (Persero). Jadi isu mengenai hotel ini adalah milik perorangan dengan mudah terbantahkan oleh hal ini.
Hotel Meruorah sendiri sebelumnya memiliki nama Inaya Bay Komodo. Hotel ini menjadi bagian dari Kawasan Terpadu Labuan Bajo yang dikelola oleh PT Indonesia Ferry Property (Ifpro), yang merupakan perusahaan patungan antara perseroan dengan PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk.
Kisaran Harga Kamar Hotel Meruorah
Untuk kisaran harganya sendiri akan tergantung dengan waktu pemesanan dan tipe kamar yang akan digunakan. Namun pada informasi terbaru yang diperoleh dari hasil pencarian di Google, harga per kamar yang disewakan mulai dari Rp 1.400.000-an hingga Rp 8.700.000-an.
Harga ini dihimpun dari berbagai sumber yang ada di internet, dari platform pemesanan kamar, hingga situs resmi dari Hotel Meruorah sendiri.
Itu tadi sekilas fakta mengenai Hotel Meruorah Labuan Bajo. Semoga menjadi artikel yang berguna untuk Anda, dan selamat melanjutkan kegiatan Anda berikutnya.
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Tag
Berita Terkait
-
Potret Mewah Hotel Meruorah Komodo yang Jadi Venue Utama KTT ASEAN 2023: Mirip Marina Bay Sands Singapura
-
Sejarah Kapal Pinisi, Kearifan Lokal yang Megah Diperkenalkan saat KTT ASEAN 2023
-
Disuguhi Pemandangan Senja di Labuan Bajo dari Kapal Pinisi, Para Peserta KTT ASEAN 2023 Takjub!
-
Indonesia Tuan Rumah ASEAN Summit ke-42, Namun Dua Pemimpin Negara Menginap di Bali
-
Setjen DPR Fasilitasi Penuh Penyelenggaraan AIPA Leadership Interface Meeting 2023
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Promo Pesta Awal Tahun 2026 di Indomaret, Diskon Besar-besaran Hingga 50 Persen
-
7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
-
Apakah Bank Buka Tanggal 2 Januari 2026? Cek Jadwal Operasionalnya
-
15 Prompt AI Tahun Baru 2026 yang Kreatif, Relevan, dan Siap Digunakan
-
Cara Aktivasi Akun Coretax, Masih Boleh Dilakukan di 2026? Begini Ketentuan Resmi DJP
-
4 Zodiak yang Diramal Bakal Hoki Sepanjang Bulan Januari 2026, Kamu Salah Satunya?
-
6 Shio Paling Beruntung Hari Ini 1 Januari 2026, Hoki di Awal Tahun Kuda Api!
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Selevel Docmart: Harga Lebih Bersahabat, Kualitas Tak Kalah
-
3 Zodiak Paling Beruntung Sepanjang 2026, Karier dan Cinta Dalam Genggaman
-
Hidup Makin Digital, Layanan Antar Barang Ikut Berubah Lebih Personal