Suara.com - Fujianti Utami alias Fuji baru-baru ini membagikan kabar kurang mengenakan tentang dirinya yang alami skoliosis. Dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, Fuji mengunggah foto hasil rontgen yang memperlihatkan tulang belakangnya menjadi miring.
"Namanya juga hidup, kadang lurus, kadang miring hehe," tulis Fuji pada caption unggahannya, Selasa (1/8/2023).
Sementara sebab alami skoliosis tersebut, membuat Fuji juga merasa sedih. Dalam Instagram story, Fuji menyampaikan rasa sedih karena ia tidak bisa sering-sering untuk menggendong keponakannya, Gala Sky. Bahkan, adik Fadly Faisal ini minta maaf kepada Gala Sky karena kondisinya itu.
“Kok sedih ya liat kamu, maaf yah gak bisa sering-sering gendong lagi @galaasky,” tulis Fuji.
Terkait skoliosis sendiri memang tidak bisa sembarangan. Pasalnya, ketika menderita skoliosis, penting untuk mencegah hal-hal yang bisa memperparah kondisinya, salah satunya dengan hindari mengangkat beban.
Mengutip Alodokter, orang yang alami skoliosis penting menghindari memanggul tas, barang, atau menggendong seseorang di salah satu bahu. Hal ini karena itu akan membuat dampak dari skoliosis menjadi semakin parah.
Tidak hanya itu, dalam melakukan olahraga untuk penderita skoliosis juga tidak bisa sembarangan. Penderita skoliosis disarankan untuk menghindari berbagai olahraga seperti sepak bola ritmik, balet, trampolin, atau olahraga lain yang melibatkan gerakan peregangan tulang belakang. Namun, mereka yang alami skoliosis diperbolehkan melakukan olahraga air yang sifatnya ringan.
Untuk makanan, tidak ada hal yang dilarang bagi penderita skoliosis. Namun, penderita disarankan untuk mengonsumsi makanan atau suplemen yang mengandung kalsium dan vitamin D, seperti minyak hati ikan kod, salmon, sarden, tuna, kuning telur, hati sapi, susu, yogurt, brokoli, pokcoy, bayam, tahu, biji wijen, keju, kacang kedelai, biji wijen, biji chia, dan kacang almond.
Sementara itu, mereka yang alami skoliosis biasanya akan menggunakan penyangga agar kebengkokan tulang belakangnya semakin parah. Jika kondisinya sudah parah hingga nyeri, dapat diberikan obat pereda nyeri dan suntik kortikosteroid untuk meredakan gejala selama beberapa minggu atau beberapa bulan. Bahkan, untuk kasus skoliosis yang parah, juga dapat dilakukan operasi tulang belakang.
Baca Juga: Temannya Acak-Acak Rumah, Fuji Dipuji Sabar dan Malah Warganet yang Emosi
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Promo Superindo Hari Ini: Panduan Hemat Belanja Mingguan November 2025
-
Dari Warung Kecil ke Mimpi Besar: Kisah Yuli Rahmawati yang Berjuang Demi Pendidikan Anak
-
Stop Gesekan di Kantor! 5 Langkah Empati untuk Menyatukan Ritme Kerja Antara Milenial dan Gen Z
-
7 Rekomendasi Lotion untuk Menghilangkan Belang, Bisa Kembalikan Warna Kulit Asli
-
Helmy Yahya Pengusaha Apa? Batal Jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Mengenal Tren Divorce Cake, Simbol Transisi dari Duka Jadi Perayaan
-
Cara Cek BSU BPJS Ketenagakerjaan Online Lewat JMO
-
7 Sepatu Lokal Paling Mahal dengan Kualitas Import untuk Pengusaha Muda
-
Blue Origin Sukses Luncurkan Misi Mars, Gendong 2 Wahana Antariksa NASA
-
Biodata dan Agama Rully Anggi Akbar, Suami Boiyen Punya Pekerjaan Mentereng