Suara.com - Polusi udara di Jakarta kian mengkhawatirkan. Bahkan, berdasarkan pantauan situs IQAir, kualitas udara Jakarta nomor dua terburuk di dunia pada Jumat (11/8/2023) per pukul 06.00 WIB.
Kualitas udara yang buruk ini tentu dapat berdampak pada kesehatan pernafasan. Chef Renatta Moeloek mengakui penyakitnya kumat akibat udara buruk di Jakarta.
Hal tersebut ia ungkapkan melalui cuitan di akun X alias Twitter MoeloekRenatta. Dalam unggahan itu, ia menyebutkan memiliki penyakit sinus dan allergic rhinitis.
Ketika dua penyakit tersebut mulai bergejala, ia langsung mengecek kualitas udara lewat situs IQAir. Dan benar saja, kualitas udara sedang buruk ketika penyakitnya kambuh.
"Saya yang sinus dan allergic rhinitis paket lengkap cukup rasakan sendiri dan sudah tahu tanpa cek data. Tiap ada gejala-gejala, saya cek, dan benar," tulisnya dalam cuitan tersebut.
Ia juga menyertakan tangkapan layar indeks kualitas udara pada tanggal 8 Agustus 2023 di area Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Terlihat bahwa saat itu indeks kualitas udara ada di angka 202 yang memiliki arti sangat tidak sehat.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi video tersebut.
"Punya rhinitis dan sinus itu kayak punya detektor cuaca yang lengkap beserta dampaknya langsung (gatal, meler, bersin-bersin, wajah bengkak)," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Valid chef. Aku ada rhinitis juga dan sekarang lagi diopname di rumah sakit karena bronkitis," ujar warganet ini.
"Ih iya banget, hidung ini jadi detektor alami dari Allah," tulis warganet lain di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Sabtu (12/8/2023), unggahan ini sudah disukai oleh lebih dari 2 ribu akun di X.
Berita Terkait
-
Diminta Batasi Jumlah Kendaraan Demi Perbaiki Kualitas Udara, Kadishub DKI: Regulasi Kita Tak Mengatur Demikian
-
Kualitas Udara Jakarta Makin Buruk, PDIP Minta Heru Budi Segera Batasi Jumlah Kendaraan di Jalan
-
Kendaraan Bermotor Jadi Penyebab Buruknya Kualitas Udara Jakarta, Heru Budi Minta Bantu Daerah Sekitar
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini Turun: Antam Belum Tersedia, Galeri 24 dan UBS Anjlok!
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
Terkini
-
Sosok Sarah Wanda Nainggolan yang Viral Gegara Karangan Bunga Pelakor Dokter Gatal,
-
5 Sunscreen Anti Aging Paling 'Sakti' untuk Cegah Penuaan Dini
-
Karier, Cinta, dan Cuan: 6 Shio yang Dipeluk Keberuntungan Hari Ini, 29 Oktober 2025
-
Ramalan Zodiak 29 Oktober 2025: Panduan Asmara, Karier, & Keuangan Anda
-
7 Rekomendasi Sunscreen Anessa untuk Kulit Berminyak, Tekstur Ringan Anti Lengket
-
10 Sunscreen Mengandung Antioksidan untuk Usia 40 Tahun ke Atas, Lawan Kerutan
-
Ingin Makan Gorengan Tanpa Lipstik Hilang? Ini 5 Rekomendasi Lip Stain Terbaik Tahan Hingga 12 Jam
-
5 Shio Paling Beruntung dalam Cinta Hari Ini 29 Oktober 2025, Asmara Lagi Manis!
-
Pesta Rakyat dan Promosi UMKM Lokal, Meriah Bertabur Bintang
-
Bebas Bibir Gelap! Ini Rekomendasi 7 Lip Balm SPF yang Bikin Bibirmu Lebih Pink dan Lembap