Suara.com - Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memberikan pesan romantis pada saat sang ayah, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berulang tahun ke-74 pada 9 September 2023 lalu. Dalam unggahannya itu, AHY tampak mengunggah beberapa foto SBY dengan efek hitam-putih.
Sementara itu, dalam caption unggahannya, AHY tampak memberikan berbagai doa untuk mantan presiden Indonesia tersebut. Dengan mewakili istri, adik, dan saudara lainnya, AHY menuliskan, mereka akan selalu menghormati dan mencintai SBY.
“Dear Pepo, Semoga Pepo diberikan kekuatan, kesehatan, rahmat, keberkahan, dan anugerah atas segala nikmat di usia Pepo yang ke-74 ini,” tulis AHY dalam caption unggahannya, Minggu (10/9/2023).
“Bersama @annisayudhoyono, @ibasyudhoyono, @ruby_26 beserta cucu-cucu kami semua akan selalu mencintai, menghormati, dan menyayangi Pepo sampai kapanpun,” sambungnya.
Tidak hanya itu, AHY juga menuliskan pesan manis kalau SBY telah menjadi contoh baik untuknya. Dalam tulisannya, ayahnya itu menjadi contoh teladan, moral, hingga sosok disiplin. Bahkan, ia juga menuliskan kalau SBY menjadi sosok inspirasi bagi anak bangsa.
“Semoga Pepo juga terus diberikan usia yang panjang dan barokah agar dapat terus memberikan keteladanan, nilai moral dan etika, kehormatan, disiplin diri, serta inspirasi sejati bagi setiap anak bangsa. Happy Birthday Pepo, We love you, we always will,” tutup AHY.
Melihat aksi AHY ini sangat sesuai dengan zodiaknya sebagai seorang Leo. Pasalnya, Leo dikenal sebagai pembicara yang manis alias sweet talkers. Mereka tidak akan ragu untuk memberikan ucapan baik untuk orang-orang yang disayanginya.
Melansir laman Astrotalk, Leo sendiri termasuk dalam salah satu zodiak yang dikenal sebagai sweet talkers. Leo adalah individu yang karismatik serta memiliki kepercayaan diri tinggi. Hal ini membuat mereka tidak ragu mengungkapkan apa yang ada di pikirannya.
Sebab sifat tersebut, membuat Leo sering menjadi perhatian dengan kata-katanya. Bahkan, kata-kata manisnya itu dapat memengaruhi orang lain. Di sisi lain, sifatnya yang hangat dan murah hati juga membuat orang lain mudah tersentuh dengannya.
Baca Juga: PPP Ngaku Tak Masalah kalau Demokrat Gabung Dukung Ganjar di Pilpres 2024
Sementara itu, dalam laman Wood Geek Store, seorang Leo juga sangat sesuai dengan simbolnya yakni singa. Mereka adalah sosok sweet talker yang menawan. Mereka sangat penyayang dan memiliki hati lembut di balik penampilannya yang terlihat keras.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
5 Parfum Pria Aroma Maskulin dengan Harga Terjangkau, Mulai Rp60 Ribuan Saja
-
4 Powder Foundation dengan SPF yang Membuat Wajah Cantik dan Terlindungi
-
Apa Itu Dermo-Botanical Beauty? Ketika Bahan Alami Bisa Merawat Kulit Lebih Optimal
-
3 Shio yang Diramal Kurang Beruntung di Tahun 2026, Simak Cara Mengatasinya
-
5 Face Mist Murah Mencerahkan Wajah, Kulit Glowing Seketika Saat Liburan
-
Ramalan Shio Tahun Kuda Api 2026, Siapa yang Paling Beruntung?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Anti White Cast untuk Aktivitas Tahun 2026
-
7 Inspirasi Gaya Rambut Wanita 2026, Simpel Tetap Stylish
-
Promo Pesta Awal Tahun 2026 di Indomaret, Diskon Besar-besaran Hingga 50 Persen
-
7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!