Suara.com - Tidak kalah dengan mertuanya Hotman Paris, Chen Giovani ternyata juga gemar menampilkan gaya hidup mewah. In terbukti dari beberapa potret istri Fritz Hutapea itu menggunakan tas mewah Christian Dior, Chanel hingga Hermes.
Chen Giovani resmi jadi mantu Hotman Paris, setelah menikahi Fitz Hutapea pada Sabtu (16/9/2023) di Balai Samudra, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Sebelumnya, Fritz Hutapea sudah lebih dulu melamar Chen Giovani pada 16 Agustus 2022 lalu di kediaman Chen Giovani yang ada di Bali.
Ternyata Chen Giovani bukan sosok sembarangan karena sama seperti mertuanya, ia kerap memamerkan gaya hidup mewah dari mulai liburan ke luar negeri hingga berbagai outfit mewah.
Berikut ini 5 outfit mewah mantu Hotman Paris, Chen Giovani bersama tas mewahnya yang berhasil dirangkum suara.com, Selasa (19/9/2023).
1. Outfit dengan Tas Chanel Rp 72 Juta
Potret ini dipamerkan Chen saat mengabadikan momen berpelukan dengan Fritz di salah satu lobby hotel, ia tampak menggunakan tas Chanel klasik. Menurut situs Huntstreet tas tersebut masuk kategori Chanel New Medium Boy Bag yang dibandrol dengan harga Rp 72,1 juta.
2. Tas Berburu Angkap Dior Rp 110 Juta
Dalam potret yang dibagikan tampak Chen menggunakan tas mewah keluaran brand asal Paris, Prancis sebagai busana Imlek, yang digunakan berburu angpao dalam acara perayaan Imlek. Menurut situs resmi Dior, tas ini termasuk kategori small Lady Dior My ABCDIOR BAG, yang dijual dengan harga Rp 110 juta.
Baca Juga: 5 Sumber Kekayaan Hotman Paris: Pantas Bisa Bikin Pesta Pernikahan Anak Rp 5 Miliar
3. Outfit Putih Tas Merah Dior Rp 53,8 Juta
Foto yang dibagikan Chen pada 26 Juli 2021 ini tampak perempuan tersebut menggunakan dress putih hingga atas lutut yang membuatnya anggun. Ia juga melengkapi penampilannya dengan tas mewah Christian Dior Lady Red Patent Leather Gold Hardware Mini, yang dibandrol harga 3.500 dollar atau setara Rp 53,8 juta.
4. Outfit Sederhana Tas Hermes Rp 270 juta
Dalam outfit ini terlihat Chen tidak menggunakan busana yang neko-neko. Ini karena ia hanya menggunakan kulot dengan blouse sederhana. Tapi ia menjadikan tas Hermes sebagai outfit pamungkas, karena menurut situs Hunt Street masuk kategori Birkin 30 in Togo Vert De Gris Ghw dengan harga Rp 270 juta.
5. Outfit Ala Gadis Pantai Rp 50 Juta
Dalam foto yang dibagikan Chen di akun instagram pribadinya memperlihatkan ia tampil cantik dengan busana one set berwarna lemon. Ditambah ia mengenakan topi jerami dan kacamata hitam. Bahkan ia melengkapi penampilan 'mahalnya' dengan tas mewah Dior Saddle Micro Bag With Strap yang dibandrol dengan harga Rp 50 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!