Suara.com - Puluhan tahun hadir di Indonesia, burger adalah salah satu menu andalan yang juga favorit masyarakat di McDonald’s atau McD. Untuk menciptakan pengalaman terbaik, restoran cepat saji asal Amerika Serikat ini menghadirkan Best Burger.
Ini kata Caroline Kurniadjaja, Associate Director of Marketing McDonald's Indonesia meruoakan sebuah transformasi proses memasak, penyajian, serta bahan-bahan yang digunakan untuk menghadirkan burger terbaik dengan cita rasa yang hotter, juicier, dan tastier.
"Hasil riset McDonald’s global menemukan bahwa dengan mengubah beberapa hal dalam proses dan cara memanggang, kami dapat menghasilkan burger yang hotter, juicier, dan tastier," ungkapnya dalam peluncuran Best Burger pada Selasa (26/9/2023) di Jakarta.
Dijelaskan Setyo Agus Widodo, Assistant Manager of Quality Assurance McDonald’s Indonesia, untuk membuat deretan menu burger di McD menjadi lebih lezat, ada tiga perubahan utama yang dapat dirasakan saat menikmati Best Burger, yaitu pada roti (burger bun), daging (beef patty), dan bahan-bahan pelengkapnya.
Roti dari menu favorit Big Mac kini memiliki bahan tambahan potato starch (tepung pati kentang) dan butter & brioche flavor yang membuat tekstur roti lebih empuk sekaligus menjadi penyeimbang rasa daging yang gurih dan saus yang berlimpah.
Sementara itu, roti Cheeseburger, Double Cheeseburger, dan Triple Cheeseburger kini ditambahkan bahan khusus untuk meningkatkan tekstur kelembutan rotinya.
"Daging masih sama seperti yang sebelumnya masih menggunakan 100 persen daging sapi halal yang diolah tanpa tambahan tepung, pengawet, pewarna, serta dipanggang tanpa minyak dan hanya dibumbui garam dan merica untuk menjaga cita rasa daging sapi. Namun, yang diubah cara memasaknya," kata Setyo.
Ya, selain menggunakan bahan-bahan berkualitas, proses pemanggangan dimodifikasi untuk mendapatkan tekstur daging yang lebih lembut serta juicy dengan mempertimbangkan faktor food safety sebagai prioritas.
Perubahan lainnya terdapat pada cacahan bawang bombay yang langsung ditaburkan saat memanggang daging, sehingga menghasilkan efek karamelisasi yang lebih menggugah selera.
Baca Juga: 5 Posisi Seks yang Buat Miss V Terasa Lebih Rapat, Dijamin Bikin Suami Full Senyum
Durasi holding time daging yang sudah dimasak pun berubah dari 15 menit ke 10 menit untuk memastikan produk disajikan dalam keadaan juicy dan hangat. Bahkan, saat ini Best Burger juga disajikan dengan keju yang lebih meleleh sempurna dilengkapi dengan sayuran segar.
Aspek penting lainnya yang dipersiapkan secara khusus adalah melatih lebih dari 1500 kru terpilih untuk menjadi Burger Master. Mereka kata Olia M Sidik, Associate Director of Training McDonald’s Indonesia dilatih untuk menguasai teknik persiapan, pemanggangan daging untuk mencapai tingkat kematangan yang sempurna, dan proses penyajian.
Menariknya, semua perubahan yang dilakukan oleh McD tidak mengubah harga jual produk. Jadi kini kamu bisa menikmati Big Mac, Cheeseburger, Double Cheeseburger, dan Triple Cheeseburger dan sederet menu burger lainnya dengan kenikmatan lebih namun harga yang sama seperti sebelumnya.
Best Burger bisa mulai dinikmati mulai 1 Oktober 2023 di seluruh Mcd di 290 restoran McDonald’s yang tersebar di seluruh penjuru Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
Terkini
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering
-
Berapa Kg Beras untuk Bayar Fidyah Puasa 30 Hari? Ini Bacaan Niat dan Panduan Lengkapnya
-
Usia 40 Pakai Sunscreen SPF Berapa? 7 Rekomendasi Untuk Cegah Penuaan Dini
-
5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
-
Cara Menghapus 'Open to Work', Fitur LinkedIn yang Dipakai Prilly Latuconsina
-
9 Promo Paket Viva Cosmetics dari Skincare hingga Bedak, Mulai Rp30 Ribuan
-
7 Rekomendasi Sunscreen untuk Pengendara Motor Sesuai Jenis Kulit
-
Bacaan Doa 'Allahumma Bariklana Fi Rajaba' Lengkap dengan Artinya