Suara.com - Bocah asal Tapos, Kota Depok inisial MDF (12) meninggal pada Rabu (27/9/2023) malam. Pemicunya korban diduga mengalami pelecehan seksual yakni kemaluan diremas oleh NN (70) alias engkong yang kini telah menjadi tersangka.
Sementara itu berdasarkan pengusutan terhadap engkong, polisi mendapati bahwa korban pencabulan mencapai 15 orang dan kemungkinan bertambah. Lantas siapa engkong pelaku pencabulan yang meremas kemaluan bocah SD itu? Simak penjelasan berikut ini.
Kronologi Kejadian
Kasus pelecehan seksual yang menewaskan MDF terjadi pada Rabu (26/9/2023) pukul 14.00 WIB. Kejadian nahas itu berawal ketika MDF tengah berboncengan motor bertiga dengan dua temannya yakni A dan R. Ketiga bocah itu lalu bertemu dengan Engkong di jalan.
Namun tiba-tiba Engkong meremas alat kelamin MDF hingga korban berteriak kesakitan. Selain itu, engkong juga mengelus-eluskan alat kelamin korban ke dadanya.
"Engkong memegang alat kelamin korban dengan cara diremas dan dielus-elus dadanya. Korban bilang, 'Ah sakit Kong'," ucap Kepala Urusan (Kaur) Humas Polres Metro Depok Iptu Made Budi.
Kemudian sekitar pukul 15.00 WIB, korban dengan saksi bermain layangan di lapangan remaja. Setelah bermain layangan, korban dengan saksi main bola di jalanan dekat rumah korban lalu saksi dan korban pulang ke rumah masing-masing.
Sampai di rumah, MDF mengadukan perbuatan cabul Engkong kepada orang tua. Mendengar hal itu, orang tua korban langsung menegur Engkong.
Bukannya merasa bersalah, Engkong malah mengamuk. Sedangkan orang tua korban berteriak-teriak saat magrib mempertanyakan alasan engkong berani memegang kemaluan anak.
Baca Juga: Pilu Anak Berkebutuhan Khusus Dicabuli di Medan, Begini Penuturan Ibu Korban
Tak disangka, engkong malah marah saat menanggapi reaksi keluarga korban. Bahkan engkong sampai berniat mencekik korban. Beruntung orang tua korban sigap dan memisahkan engkong dari sang anak.
Tak lama setelahnya, MDF mendadak pingsan dan langsung dibawa ke rumah sakit. Sesampainya di rumah sakit, korban dinyatakan meninggal dunia.
"Tiba-tiba korban terjatuh (tak sadarkan diri) di depan pintu rumah. Korban lalu dilarikan ke RS Sentra Medika, tetapi sampai rumah sakit sudah dinyatakan meninggal," tutur Made.
Belum dapat dipastikan penyebab kematian MDF sehingga diperlukan autopsi lebih lanjut. Namun berdasarkan hasil visum sementara, memang terdapat luka pada kemaluan korban walau belum tentu jadi penyebab kematian.
"Untuk hasil visum lengkapnya kami menunggu dua sampai tiga minggu," kata Kasat Reskrim Polres Metro Depok, Kompol Hadi Kristanto pada Jumat (29/9/2023).
Siapa Engkong?
Berita Terkait
-
Pilu Anak Berkebutuhan Khusus Dicabuli di Medan, Begini Penuturan Ibu Korban
-
Bocah di Depok Korban Pelecehan Engkong Meninggal Dunia, Ada Luka di Kelaminnya Mengakibatkan Kematian
-
Fakta Baru Kasus Pencabulan di Depok, Engkong Cabuli 15 Anak, Satu Orang Meninggal Dunia
-
Korban Pencabulan Engkong di Depok Jadi Puluhan Anak
-
Bejat, Tukang Sablon di Banyuwangi Tega Cabuli Anak di Bawah Umur
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis