Suara.com - Kemunculan Tiktok Shop yang sebelumnya membuat para pedagang di Tanah Abang mengeluh, kini justru tampak berbalik. Pasalnya, usai Tiktok Shop tersebut ditutup, kini para pedagang di akun media sosial itu yang galau.
Dalam tangkapan layar yang diunggah akun Tiktok @susikrisnawati96_, Kamis (5/10/2023), memperlihatkan berbagai keluhan pada pedagang di Tiktok Shop yang harus memberhentikan karyawannya.
Beberapa keluhan tersebut memperlihatkan curahan hati pada pedagang yang sedih karena Tiktok Shop menjadi mata pencahariannya. Hal ini juga membuat beberapa pedagang tersebut sedih karena bisa kembali menjadi pengangguran.
Berikut terdapat beberapa keluhan hati para pedagang setelah Tiktok Shop tutup.
“Pak 50 karyawan saya mau dikemanain pak, gatega ya Allah,” keluhan pemilik akun @hada*****sta.
“Puas anda? Hatur nuhun atas keputusannya yang membuat nasib karyawan 33 orang saya di rumahkan liat banyak orang yang terzholimi sama Anda ingat,” cerita akun lia*****rwis.
“Bapak tega banget berbuat ini, aku sama suami sumber penghasilannya cuma dari Tiktok shop, apa yang bapak tabur, apa yang bapak tuai pak,” tulis akun @crop*****shop.
“Katanya mau bikin Indonesia terbebas dari pengangguran, tapi ini belum apa-apa Tiktok Shop ditutup yang mana letak pencahariannya ada di situ. Kalau ditutup tingkat pengangguran tambah membludak dong pak, pantes Indonesia gak maju-maju pemerintahannya seenak jidat kayak gini, bapak,” keluhan pemilik akun @nai****ani.
Baca Juga: Raup Omzet Rp 1 Miliar Gegara Jualan Murah di TikTok Shop, Muzdalifah Sedih Keranjang Kuning Ditutup
“Lihat kamu pak, berduka hari ini. Jutaan onlineshop beserta karyawannya berhenti jualan live. Offline dan online memiliki hak yang sama, semoga bapak bisa adil dalam menghadapi masalah ini tanpa harus memutuskan rezeki rakyat yang lain,” tulis pemilik akun @mila******ahh.
Sementara itu, layanan social commerce TikTok, TikTok Shop resmi ditutup pada Rabu (4/10) sore kemarin. Para pembeli sudah tidak bisa lagi melihat berbagai menu untuk membeli berbagai barang tersebut.
Bahkan, para pedagang juga sempat terlihat melakukan siaran langsung untuk terakhir kalinya. Tidak sedikit juga para pedagang yang menangis dengan keputusan ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
-
Rupiah Tembus Rp 16.700 tapi Ada Kabar Baik dari Dalam Negeri
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Naik!
-
IHSG Berpeluang Menguat Hari Ini, Harga Saham INET dan BUVA Kembali Naik?
Terkini
-
5 Sepatu Lari Lokal untuk Jogging Santai. Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
Diadaptasi Jadi Film, Begini Kisah Asli Waluh Kukus yang Bikin Netizen Emosi dan Nangis Berjamaah
-
Arcstrike: Rahasia di Balik Koleksi Streetwear Lokal yang Tenang Namun Penuh Kekuatan dari BLEE
-
7 Skin Tint Terbaik Pengganti Foundation untuk Makeup Flawless
-
5 Rekomendasi Lapangan Padel di Jogja: Harga, Fasilitas dan Lokasi
-
BPJS Kesehatan Bisa Digunakan Berapa Kali dalam Sebulan? Simak Penjelasannya
-
Ramalannya 100 Persen Benar, Ingat Lagi Unggahan Fufufafa soal Soeharto Diangkat Jadi Pahlawan
-
7 Rekomendasi Air Fryer Low Watt Terbaik untuk Masak Makanan Sehat
-
Promo 11.11 Superindo: Hujan Diskon 50% dan Strategi Belanja Biar Kantong Aman!
-
6 Potret Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo Main Padel, Video Ditonton 10 Ribu Kali