Suara.com - Gibran Rakabuming belakangan menjadi sorotan karena menjadi tokoh utama yang digadang-gadang bakal calon wakil presiden oleh sejumlah partai. Sayangnya hari ini, Senin (16/10/2023), Mahkamah Konstitusi (MK) resmi menolak gugatan uji materi batas usia minimal calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres).
Ketua MK, Anwar Usman menolak permohonan batasan usia capres dan cawapres menjadi 35 tahun tersebut. Keputusan ini lantas langsung direspon oleh Gibran Rakabuming dengan tawa ngakak di media sosialnya.
"Awokwokwok," cuit Gibran Rakabuming dalam aplikasi X, ditambah dengan emotikon tertawa mengeluarkan air mata.
Jika batas usia capres dan cawapres menjadi 35 tahun, Gibran disinyalir bakal direkrut sebagai cawapres. Beredar kabar bahwa Prabowo Subianto yang paling tertarik meminangnya meski pilihan itu masih menyisakan rentetan drama, terutama mengenai hubungan Wali Kota Solo itu dengan PDI Perjuangan.
Namun pada akhirnya, MK berpendapat kalau urusan batasan usia capres dan cawapres itu menjadi ranah kewenangan DPR dan Presiden untuk membahas dan memutuskannya dalam pembentukan undang-undang.
Meski gagal menjadi cawapres di tahun mendatang, namun Wali Kota Solo ini telah memiliki kekayaan yang fantastis. Pria 36 tahun ini, memiliki harta kekayaan sekitar Rp26 miliar. Hal tersebut diketahui dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) tahun 2022.
Meski memiliki harta miliaran, ternyata Gibran juga masih memiliki utang sebesar Rp 551 juta. Rupanya, harta sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini hanya naik sekitar Rp734 juta dari tahun sebelumnya.
Dalam laporan LHKPN, Gibran memiliki harta berupa tanah dan bangunan secara keseluruhan dengan nilai total Rp 17,33 miliar
Sedangkan alat transportasi dan mesin senilai Rp 332 juta yang terdiri dari motor Honda Scoopy tahun 2015 senilai Rp6 juta, motor Honda CB-125 tahun 1974 senilai Rp5 juta, motor Royal Enfield Royal Enfield tahun 2017 senilai Rp40 juta.
Baca Juga: Gibran 'Nangis' Didemo soal Dinasti Politik, Jawaban Pendemonya Malah Bingung Sendiri
Selanjutnya ada mobil Toyota Avanza tahun 2016 senilai Rp90 juta, mobil Toyota Avanza tahun 2012 senilai Rp60 juta, mobil Isuzu Panther tahun 2012 senilai Rp70 juta, dan mobil Daihatsu Grand Max tshun 2015 senilai Rp60 juta
Sementara harta bergerak lainnya senilai Rp 260 juta, kas dan setara kas senilai Rp 3,1 miliar, dan harta lainnya senilai Rp 5,55 miliar.
Namun, tercatat Gibran tidak memiliki surat berharga. Jika ditotal harta kekayaan Gibran sebesar Rp 26,5 miliar. Karena Ia memiliki hutang maka menjadi Rp 26,03 miliar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lebih dari Sekadar Sejarah: Mengintip Kisah Hidup Komunitas Tionghoa di Galeri Pantjoran PIK
-
Niat Puasa Qadha Ramadhan di Hari Senin dan Tata Cara yang Benar
-
Terpopuler: Riwayat Sakit Lula Lahfah, Fakta Menarik Manusia Silver yang Jadi Model
-
Lewat FCU, Yohanes Auri dan Deddy Corbuzier Kumpulkan 'Avengers' Dunia Industri Kreatif
-
7 Sepatu Trail Run Lokal Siap Geser HOKA Original: Harga Murah Kualitas Tak Mau Kalah
-
4 Penyebab Henti Jantung Mendadak, Si Silent Killer Penyebab Lula Lahfah Meninggal
-
Bukan Sekadar Prestise: Inilah Alasan Sesungguhnya Pelajar Indonesia Serbu Studi ke Luar Negeri
-
4 Tips Membersihkan Wajan Gosong dengan Bahan Sederhana di Rumah, Wajib Coba!
-
6 Physical Sunscreen Terbaik dengan Perlindungan UVA dan UVB, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Body Lotion untuk Kulit Bersisik