Suara.com - Aksi bela Palestina yang dilakukan di Monas, Jakarta Pusat dihadiri oleh jutaan massa. Bahkan, para artis juga terlihat terjun untuk memberikan dukungannya kepada Palestina, salah satunya Mulan Jameela.
Melalui akun Instagram pribadinya, Mulan Jameela membagikan momen dirinya yang ikut bersorak menyuarakan dukungannya kepada Palestina. Terlihat dengan busana putih, Mulan Jameela bersama rekan-rekannya membawa berbagai atribut dukungan Palestina.
“Bismillahirrahmanirrahim. Satu mungkin seperti tak berarti. Tapi apabila satu persatu berkumpul dan bergerak dengan cinta, InshaAllah sangat berarti. Wahai saudariku di Palestina ini tanda cinta kami untuk kalian,” tulis Mulan Jameela dalam unggahannya, Minggu (5/11/2023).
Sementara itu, istri Ahmad Dhani ini terlihat baju putih panjang seperti gamis. Baju tersebut dipadukan dengan padanan kerudung hitam putih dengan aksen bendera Palestina.
Namun, hal yang menjadi sorotan lainnya yakni kacamata dan sepatu yang dikenakannya. Pada unggahannya, Mulan Jameela terlihat mengenakan kacamata gelap berwarna ungu.
Berdasarkan penelusuran, kacamata yang dikenakan Mulan Jameela ini mirip dengan Giorgio Armani 769s Sunglasses. Untuk harga dari kacamata yang dikenakan Mulan Jameela ini sekitar 175 Euro atau setara dengan Rp 2,9 juta.
Sementara untuk sepatu yang dikenakannya juga terlihat mengintip saat Mulan Jameela berjalan. Dari penelusuran, sepatu yang dikenakan Mulan Jameela ini mirip dengan Adidas Originals Superstar 80s Recon Sneakers EE7396. Harga sepatu ini sekitar 82,96 Euro atau setara dengan Rp 1,3 juta.
Bukan hanya busana yang mewakili dukungannya kepada Palestina, Mulan Jameela dan rekannya juga membawa berbagai poster tulisan seperti ‘Stop Bombing Gaza’, ‘I stand with Palestine’, hingga ‘Freedom for Palestine’. Tidak hanya itu, ia dan rombongannya juga membawa bendera Palestina sebagai bentuk solidaritas masyarakat Indonesia.
Dalam unggahan lainnya, Mulan Jameela sendiri mengaku, ia sedih melihat berbagai video anak-anak Palestina yang menderita karena serangan zionis. Ia merasa orang yang tidak tergerak membela Palestina maka adalah sosok yang dzolim.
Baca Juga: Profil Yaseer Arafat, Mantan Presiden Palestina yang Disebut Punya Hubungan Baik dengan Soekarno
“Perih rasanya melihat video anak2 Palestina yang menjadi korban kebiadaban zionist. Siapa orang yang tak tergerak hatinya melihat kedzoliman ini begitu dipertontonkan seluruh dunia dan zionist ini masih menyebar kedzoliman dengan narasi bohongnya lagi,” tulis Mulan Jameela.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
Terkini
-
Jangan Buang Sembarangan! Begini Cara Cerdas Kelola Resi dan Kemasan Paket
-
6 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Buah Segar, Bikin Mood Auto Naik
-
Kenalan dengan Teknologi Hijau AWG, Ketika Udara Bisa Diolah Jadi Air Bersih Layak Minum
-
Heboh Video Gus Elham Yahya Cium Anak, Warganet Tuduh Ada Child Grooming, Apa Itu?
-
5 Rekomendasi Parfum Lokal Pria untuk Kado Hari Ayah Nasional, Wangi Tahan Lama
-
5 Parfum Wangi Melati yang Menenangkan, Cocok untuk Wanita Aktif
-
Bukan Hanya Gelar, Keluarga Pahlawan Nasional Dapat 4 Tunjangan Ini per Tahun
-
Silsilah Keluarga Gus Elham Yahya, Pendakwah Kediri yang Viral Cium Anak Kecil
-
Kapan Pengumuman Seleksi PPG Calon Guru 2025? Cek Jadwal dan Link Resminya
-
Hasil TKA SMA 2025 Kapan Keluar? Ini Jadwal dan 5 Hal Produktif Sebelum Pengumuman