Suara.com - Memori menjadi satu hal yang dikenang sepanjang hidup. Biasanya, hal ini akan melibatkan suatu emosi sehingga memori tersebut menjadi sesuatu yang tidak terlupakan.
Sementara itu, memori yang yang sangat membekas dalam hidup ini sendiri biasa dikenal dengan sebutan core memory.
Terkait core memory sendiri, pada beberapa orang biasanya berkaitan dengan sesuatu hal yang penting dalam hidupnya. Kondisi ini bisa menjadi satu hal yang memengaruhi kehidupannya sehingga tidak terlupakan. Hal ini yang juga dirasakan oleh artis Andien Asiyah.
Dalam ceritanya, Andien memiliki core memory bersama anak-anaknya. Andien Asiyah mengatakan, pengalamannya saat melahirkan buah hati menjadi core memory yang hingga saat ini masih membekas di dalam pikirannya.
“Dengan anak yang mungkin sampai sekarang tuh enggak bisa dilupain banget ada pengalaman menurut aku sih waktu ngelahirin sih kita udah kaya core-nya banget deh,” ungkap Andien saat diwawancarai di acara Konferensi Pers Parentalk Festival, Rabu (15/11/2023).
Andien Asiyah mengatakan, alasan hal tersebut menjadi sangat berkesan karena menjadi perjumpaan pertamanya dengan anak-anaknya itu. Seperti diketahui, Andien melahirkan dengan metode water birth, di mana ia akan berendam saat proses persalinannya itu.
Hal lain yang membuat proses melahirkannya menjadi core memory untuknya karena suaminya itu menjadi sosok yang menangkap anak pertamanya. Hal ini menjadi momen menyentuh untuk Andien.
“Karena itu kayak perjumpaan pertama aku dengan dia sih. Terus kan aku ngelahirin di rumah, aku ngelahirin di kamar di air untuk anak pertamaku yang menangkap itu suamiku. Anak pertama jadi begitu lahir tangkep itu suamiku,” jelas Andien.
Sementara untuk lahiran anak keduanya ini juga menajadi core memory baginya. Pasalnya, saat anak kedua itu, justru yang menangkap dan menyambutnya adalah diri sendiri. Hal tersebut menjadi momen yang berharga baginya.Dengan begitu, saat anak lahir, sosok pertama yang menyentuhnya adalah ibunya sendiri.
Baca Juga: Pantas Miliki Tubuh Langsing dan Cantik! Ini Rutinitas Andien Setiap Pagi
“Yang nangkep taruh di sini anak kedua, Aku minta suamiku keluar dari kolam, terus aku bilang enggak, aku pengen aku tuh ada dorongan untuk menyambut dia yang pertama gitu,” jelasnya.
“Jadi aku yang nangkep sendiri, karena buatku itu sesuatu yang indah banget gitu jadi kayak pertemuan mungkin kulit pertama yang dia sentuh yang menyentuh dia di dunia ini tuh ya kulit aku,” lanjutnya.
Core memory yang dirasakan Andien ini menjadi hal penting karena menghubungkan perasaannya dengan anak-anaknya. Namun, hal ini juga tidak hanya difokuskan pada orang tua. Anak juga bisa membangun core memory bersama orang tuanya sejak kecil dengan berbagai aktivitas bersama.
Sebab pentingnya core memory ini, platform digital komunitas parenting, Parentalk, mengadakan acara Parentalk Festival 2023 pada 2 Desember mendatang. Co-Founder & CEO Parentalk, Nucha Bachri mengatakan, acara satu ini dapat membangun kedekatan antara orang tua dan anak semakin besar. Selain itu, dengan kedekatan tersebut akan membuat kenangan indah yang nantinya menjadi core memory dan tidak terlupakan oleh anak.
"Ini membangun kedekatan antara orang tua dan anak semakin besar. Para orang tua dan anak bisa merangkai memori indah bersama, yang harapannya dapat menjadi modal penting dalam membentuk koneksi dan pertumbuhan anak di masa depan," ucap Nucha.
Untuk membangun core memory ini, Co-Founder @goodenoughparents.id & Positive Discipline Parent Educator, Damar Wijayanti memberikan beberapa langkah agar membangun sebuah core memory, di antaranya sebagai berikut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
Terkini
-
Pesona Bira Besar: Liburan Penuh Petualangan di Kepulauan Seribu
-
Perjalanan Inspiratif Samuel Christ: Bikin Finansial Jadi Mudah Dipahami Anak Muda
-
7 Rekomendasi Sunscreen yang Mengandung Cica, Bisa Meredakan Jerawat
-
Generasi Muda Makin Rentan Narkoba, Pemerintah Punya Strategi Apa Untuk Lindungi?
-
Siapa Peneliti Indonesia yang Temukan Rafflesia Hasseltii? Geger Namanya Tak Disebut Oxford
-
Pekerjaan Rehan Mubarak yang Lamar Dara Arafah, Dijuluki Prince Mateen Versi Indonesia
-
Apa Arti Istilah NPC? Dipakai Anies untuk Kritik Oxford soal Penemu Rafflesia Hasseltii
-
3 Parfum Aroma Jasmine untuk Kesan Anggun dan Tradisional bagi Calon Pengantin
-
Menyingkap Pesona Tersembunyi Gua Jomblang: Dari Cahaya Hingga Ekosistem
-
4 Serum Mengandung Retinal untuk Atasi Penuaan Dini, Hempas Kerutan dan Garis Halus