Suara.com - Tiga personel JKT48 yaitu Gracia, Christy, dan Freya bercerita soal kebiasaan ngemil. Dikenal memiliki tubuh langsing nan semampai, siapa sangka jika pentolan girl group Tanah Air itu memiliki kebiasaan mengunyah!
Berbicara dalam acara perilisan varian terbaru snack Japota di Jakarta beberapa waktu lalu, baik Gracia, Christy maupun Freya rupanya memiliki waktu nyemil favorit.
Shania Gracia misalnya, mengaku memiliki kebiasaan nyemil di momen santai saat bersama personel JKT48 yang lain.
"Kalau misal ada waktu istirahat kita nyarinya snack dulu. Ngemil bikin mood aku jadi naik," kata Gracia di hadapan rekan media beberapa waktu lalu.
Begitu pun dengan Christy. Perempuan berusia 17 tahun itu mengatakan ia memiliki waktu snacking time sesaat setelah tampil maupun sesaat setelah melakoni jumpa fans.
Menurut Christy, di momen-momen tersebut dirinya kerap merasa lapar dan akan mulai mencari camilan.
"Karena abis perform kan, nyapa-nyapa fans, abis nyanyi, dance dan segala macam, kan pasti laper. Nah karena buat ganjel lapernya itu tuh jadinya nyemil," tambahnya.
Sedikit berbeda dengan Gracia dan Christy, Freya mengaku lebih menyukai makan camilan saat berkumpul bersama teman dan keluarga.
Menurut gadis tersebut, berkumpul bersama keluarga dan kerabat merupakan momen yang tepat untuk snacking time sekaligus quality time.
Baca Juga: Dalami Karakter Ancika, Zee JKT48 Jatuh Sakit karena Diet Ketat
"Pas lagi bareng, lagi cerita-cerita, curhat, ketawa dan bercanda terus sambil makan. Jadi enjoy quality time," tambah Freya.
Kini ketiganya didaulat sebagai Brand Ambassador Japota. Hal itu berangkat dari JKT48 yang dinilai sukses menginspirasi para fans untuk berjuang menggapai mimpi.
Head of Marketing Snack Category Calbee-Wings Food, Lindawaty Lauw menjelaskan, pemilihan JKT48 sejalan dengan visi Japota yang hadir mendukung anak muda mencapai apa yang ingin diraihnya.
"Kami menggandeng JKT48 sebagai Brand Ambassador untuk menyebarkan semangat positif tersebut dan bersama-sama jadi all-time favorite bagi anak muda Indonesia, pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
3 Toner AHA BHA untuk Menghilangkan Bekas Jerawat bagi Pemilik Kulit Kombinasi
-
Petugas Upacara Hari Pahlawan Apa Saja? Ini Susunan Resminya Menurut Kemensos
-
Good Gesture: Cara Kreatif Ajarkan Literasi Keuangan ke Teman Tuli
-
Bioskop Era Baru: Saat Film Terasa Lebih Hidup dan Nyata di Layar Raksasa
-
Kenapa 10 November Dipilih Jadi Hari Pahlawan? Ketahui Peristiwa Heroik dan Berdarah di Baliknya
-
5 Rekomendasi Exfoliating Toner untuk Milia: Hemat dan Aman, Jadikan Kulit Mulus Kembali
-
5 Rekomendasi Sunscreen Dipakai Habis Treatment di Klinik Kecantikan: Kulit Aman, Tidak Iritasi
-
Ayam Krispi Selalu Jadi Juara: Makanan Andalan yang Buka Banyak Peluang Bisnis
-
7 Serum Antioksidan untuk Kulit Kering, Efektif Melembapkan dan Mencerahkan
-
4 Shio Paling Beruntung 8 November 2025, Manfaatkan Peluang dan Sikap Positif