Suara.com - Marshanda mendadak menuai sorotan publik setelah membuat pengakuan mengejutkan. Ia mengaku dijauhi oleh salah satu rekan artis gara-gara mengidap bipolar.
Pengakuan ini dilontarkan oleh mantan istri Ben Kasyafani tersebut saat diundang di salah satu acara televisi yang dipandu oleh Dewi Perssik, Rian Ibram, dan Nassar.
"Aku sama dia secara pribadi pertemanannya baik banget. Baru kenalan langsung deket, langsung cocok, terus curhat-curhatan. Curhat-curhatannya itu yang dalam, yang seru-seru, yang personal," cerita Marshanda dikutip Jumat (8/12/2023).
"Terus enggak lama, aku lihat kok ada yang ganjil, dia tiba-tiba menjaga jarak. Aku nanya ke dia, tapi dia juga [enggak kasih jawaban jelas]. Akhirnya aku menyimpulkan setelah aku tahu ya, kayaknya dia juga ingin menjaga manajemennya dia," sambungnya.
Kendati merasa dijauhi oleh salah satu rekan artis, salah satu pemeran di sinetron Bidadari itu mengaku tak merasa sakit hati dan masih berteman dengan baik dengan artis tersebut.
"Yang pasti aku enggak sakit hati. Aku ngerti, yang penting kan kita secara pribadi masih baik-baik aja. Kalau memang kerjaan, ada keterbatasan seperti itu ya jalanin aja," pungkasnya.
Profil Marshanda
Marshanda memiliki nama lengkap Andriani Marshanda. Ia lahir di Jakarta pada 10 Agustus 1989, sehingga tahun ini dirinya genap berusia 34 tahun.
Orang tua Marshanda bernama Riyanti Sofyan dan Irwan Yusuf. Ia artis yang dulu kerap malang-melintang di berbagai judul sinetron itu memiliki dua saudara kandung bernama Adrian Hafsi dan Alyssa Ramadhani.
Baca Juga: Sempat Komentari Isu Ben Kasyafani Ikut Aliran Sesat, Marshanda Kini Pilih Bungkam
Pada tahun 2011, Marshanda menikah dengan Ben Kasyafani. Sayang, setelah kurang lebih 3 tahun membangun biduk rumah tangga bersama, keduanya bercerai.
Dari pernikahannya dengan Ben Kasyafani, Marshanda memiliki satu orang anak perempuan bernama Sienna Ameerah Kasyafani.
Beberapa sinteron yang pernah dibintangi oleh wanita yang akrab disapa Caca itu adalah Bidadari Season 1, Bidadari Season 2, Kisah Sedih di Hari Minggu, Kisah Kasih di Sekolah, Adam dan Hawa, serta masih banyak lagi.
Biodata dan Agama Marsyanda
- Nama lengkap: Andriani Marshanda
- Nama panggilan: Marshanda, Caca
- Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 10 Agustus 1989
- Agama: Islam
- Nama orang tua: Riyanti Sofyan (ibu) dan Irwan Yusuf (ayah)
- Nama saudara kandung: Adrian Hafsi dan Alyssa Ramadhani
- Nama anak: Sienna Ameerah Kasyafani
Berita Terkait
-
Foto Bareng Vicky Prasetyo, Marshanda Disuruh Baca Ayat Kursi: Please Jangan Jadi Korban Berikutnya
-
Marshanda Tak Sakit Hati Ada Artis yang Dilarang Berteman Dengannya
-
Dengarkan! Ini Pesan Haru Marshanda Untuk Artis yang Dilarang Berteman Dengannya
-
Pengakuan Marshanda Pernah Dijauhi Seorang Artis Karena Bipolar: Aku Masih Berteman
-
Sempat Komentari Isu Ben Kasyafani Ikut Aliran Sesat, Marshanda Kini Pilih Bungkam
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Resep Ayam Bacem Khas Jogja untuk Hidangan Spesial Keluarga di Rumah
-
5 Rekomendasi Merek Sneakers Lokal untuk Kaki Besar, Ada yang Punya Size sampai 47
-
6 Rekomendasi Tas untuk Tektok Gunung, Merek Lokal Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu Eiger untuk Hiking dan Aktivitas Harian dengan Material Breathable
-
Tak Sekadar Promo, Begini Strategi Ritel Dekat dengan Generasi Muda Lewat Digital
-
4 Rekomendasi Sepatu Lari 910 Senyaman Hoka Clifton untuk Long Run
-
6 Rekomendasi Sabun Mandi Pemutih Badan yang Aman dan Sudah BPOM, Bisa Dipakai Setiap Hari
-
Terpopuler: Warna Lipstik yang Cocok Buat 50 Tahun ke Atas hingga Sampo Penghitam Uban Paling Ampuh
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Lokal: Aman Dipakai Naik Gunung, Keren buat Nongkrong di Cafe
-
Saham Tidur dan Cerita di Baliknya: Pelajaran Investasi untuk Anak Muda