Suara.com - Para capres-cawapres yang akan berkompetisi demi memenangkan pilpres 2024 seolah tak lepas dari perhatian publik. Bukan hanya sosok para capres dan cawapres, keluarga para calon pemimpin Indonesia ini pun ikut disoroti. Baru-baru ini, penyanyi jebolan Indonesia Idol, Salma Salsabil sempat dimirip-miripkan dengan sosok cawapres nomor urut 2, Muhaimin Iskandar atau akrab dikenal dengan nama Cak Imin. Salma pun sempat disebut-sebut sebagai anak perempuan keempat Cak Imin.
Hal ini pun membuat Salma akhirnya mengklarifikasi soal kemiripannya dengan Cak Imin. "Kalau mirip Mama Ita masih masuk akal, tapi kalau kalian bilang mirip Cak Imin, bapak gua yang tersinggung," ucap Salma dalam sebuah cuplikan live di media sosialnya beberapa waktu lalu.
Cuplikan video live klarifikasi Salma ini pun viral di media sosial. Tak ayal, hal ini menuai reaksi dari salah satu putri kandung Cak Imin, Rahma Arifa. Melalui akun Tiktoknya @rrrrrrarifa, Arifa pun membagikan reaksinya dan saudaranya yang lain atas klarifikasi Salma. Tampak pula Cak Imin yang tertawa melihat video Salma yang diedit warganet mirip dengannya.
"Jadi, sebenarnya kita berapa bersaudara sih?" tanya Arifa kepada sang ayah, Cak Imin.
Tampak pula dua putri Cak Imin lainnya ikut disorot oleh Arifa.
Cak Imin sendiri diketahui memiliki 3 orang putri cantik yang berhijab dan kini berkarir di jalan yang berbeda dengan sang ayah. Lalu, siapa saja mereka? Inilah profil singkatnya.
Mega Safira
Putri sulung Cak Imin bernama Mega Safira. Mega diketahui merupakan lulusan Universitas Indonesia (UI) jurusan Manajemen. Selama berkuliah di UI, Mega pun mengambil program double degree dan menyelesaikan kuliahnya juga di University of Melbourne.
Saat ini, Mega diketahui bekerja sebagai Junior Supervisor di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sejak tahun 2023. Sebelumnya, Mega juga sempat magang di PwC dan Ruangguru.
Rahma Arifa
Putri kedua Cak Imin, Rahma Arifa pun juga memilih untuk berkarir di bidang yang berbeda dengan sang ayah. Lulusan The London School of Economics and Political Science (LSE) jurusan International Social ini pun memilih untuk menjadi seorang jurnalis di Narasi.
Tak hanya itu, Arifa pun diketahui cukup aktif sebagai relawan di berbagai program dan sempat menjabat sebagai Sekretaris Umum di PPI United Kingdom.
Egalita Azzahra
Putri bungsu Cak Imin, Egalita Azzahra justru memilih untuk mengejar cita-citanya sebagai dokter. Saat ini, Ega diketahui sedang berkuliah di Universitas Indonesia (UI) jurusan Pendidikan Dokter semester 6.
Ketiga putri Cak Imin pun tampak begitu akrab di setiap kesempatan.
Berita Terkait
-
Fokus Turunkan Stunting, PERSAGI Dorong Edukasi Anak Sekolah tentang Pola Makan Bergizi
-
Momen Percakapan Nathalie Holscher dengan Sosok Pria Saat Live Jadi Sorotan, Begini Faktanya
-
Mending Mazda 2 atau Yaris Bakpao? Duo Hatchback yang Cocok untuk Anak Kuliah
-
Rahasia Energi "Anti-Loyo" Anak Aktif: Lebih dari Sekadar Susu, Ini Soal Nutrisi yang Tepat!
-
Brooklyn Beckham Bongkar Borok Keluarganya, David Beckham Bahas Soal Kesalahan Anak
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Apa Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 23 Januari 2026? Cek Daftarnya di Sini
-
Begini Strategi Resorts World Genting Memanjakan Wisatawan Indonesia Mulai dari Bandara Hingga Resor
-
Kamu Termasuk? Ini 6 Shio Paling Makmur dan Hoki pada 23 Januari 2026
-
5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
-
Terpopuler: Batas Waktu Bayar Utang Puasa Ramadan, IPK Minimal Beasiswa LPDP 2026
-
Bansos 2026 Apa Saja Jenisnya? Ini Estimasi Jadwal Pencairan dan Cara Cek Penerima
-
Mudik Gratis Lebaran 2026 Alfamidi Kapan Dibuka? Simak Jadwal, Syarat dan Cara Daftarnya
-
Apa Beda Powder Foundation dan Compact Powder? Ini 4 Produk yang Wajib Kamu Coba
-
Ingin Jadi Tentara Amerika Seperti Syifa WNI yang Viral? Cek Syarat dan Cara Daftarnya
-
7 Sepatu Running Lokal Wanita Kembaran Diadora, Harga Mulai Rp200 Ribuan