Suara.com - Pengasuh Rafathar Malik Ahmad yakni Mbak Lala baru saja mengabarkan bahwa dirinya sudah lulus ujian skripsi, sehingga sebentar lagi resmi menjadi sarjana. Seperti yang diketahui, Mbak Lala bekerja di rumah Andara sembari kuliah.
Raffi Ahmad selaku bos pun ikut merasa senang atas pencapaian Mbak Lala dan mengucapkan selamat lewat unggahan Instagram.
"Selamat ya @shela_lala96 usah Lulus Ujian Kuliahnya di @tauniversity. Bangga," tulis akun @raffinagita17171 pada caption, Jumat (19/1/2024).
Dalam foto yang diunggah, wanita bernama asli Shela Marsela itu tampak sumringah mengenakan setelan jas serta membawa selempang nama.
"Masyaallah Alhamdulillah, makasih Pak Raffi Bu Gigi dan semuanya," balas Mbak Lala di kolom komentar.
Mbak Lala diketahui mengambil jurusan Manajemen di Tanri Abeng University. Ia mulai mengenyam bangku kuliah semenjak tiga tahun lalu, tepatnya pada November 2020.
Beruntung, Mbak Lala mendapat dukungan penuh dari Raffi Ahmad dan Nagita Slavina untuk melanjutkan kuliah. Bahkan ia mendapat beasiswa sehingga tak perlu pusing soal biaya.
Tak cuma itu, setelah wanita kelahiran 1996 itu nantinya lulus kuliah, sang majikan sudah menyiapkan posisi pekerjaan baru untuknya. Nagita Slavina mengatakan bahwa nantinya Mbak Lala akan menjadi sekretaris pribadinya.
Hal tersebut terekam dalam salah satu konten lawas YouTube Rans Entertainment. Kala itu Mbak Lala yang baru selesai melakukan pendaftaran kuliah melaporkan bahwa ia mengambil jurusan Manajemen.
Baca Juga: Potret Selvi Ananda Satu Acara dengan Nagita Slavina, Style Dipuji Berkelas dan Cocok Jadi Selebriti
"Sayang, si Lala ambil manajemen, mau jadi apa?" tanya Raffi pada Nagita.
"Nanti dia jadi sekretarisku," jawab Nagita cepat. "Udah di-keep pak sama ibu," sahut Mbak Lala.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
-
5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
-
Rahasia Kuah Medok dan Bening: 6 Resep Soto Ayam Khas Nusantara
-
Tujuh Parfum Premium dengan Aroma Lokal yang Kuat dan Karakter Berbeda-Beda
-
Menu Harian Favorit: 3 Variasi Resep Ayam Kecap yang Lezat dan Gampang
-
Koleksi Akhir Tahun Bernuansa Seni, Heritage, dan Pop Culture Siap Meriahkan Imlek 2026
-
Siapa Sam Ratulangi? Pahlawan Nasional, Jurnalis, dan Tokoh Pergerakan yang Diasingkan Belanda
-
9 Parfum Miniso Semakin Berkeringat Makin Wangi untuk Aktivitas Outdoor
-
Kulit Sehat Bukan Cuma dari Skincare, tapi Juga Gaya Hidup Aktif
-
3 Rekomendasi Sunscreen Powder untuk Mengontrol Minyak, Praktis buat Touch Up