Suara.com - Tak cuma Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok yang blak-blakan menyatakan dukungan kepada salah satu capres. Mantan istri Ahok, Veronica Tan juga baru-baru ini berbicara mengenai capres pilihannya.
Vero, sapaannya, juga sempat tampil dalam cover majalah Indonesia Tatler bersama ibu negara, Iriana Jokowi. Majalah itu dirilis April tahun 2013.
"Sengaja saya tidak membuat kalimat yang panjang dan penuh retorika ketika ditanya orang-orang mengenai pilihan Pemilu 2024 karena saya akan menjawabnya di waktu yang tepat," tulis ibu dua anak ini di Instagram.
Meski demikian, Vero menuliskan latar belakang soal unggahan fotonya bersama Iriana Jokowi. Ia mengungkap impiannya untuk berkomitmen mencari pemimpin terbaik untuk anak bangsa.
Maka capres yang akan dipilih, kata Vero, akan sesuai dengan sudut pandangnya sendiri. Ia juga mengingatkan bahwa tidak ada capres yang sempurna.
"Saya mencari semua latar belakang dan kemampuan semua capres, tentu sekali lagi dalam sudut subyektif karena saya percaya kita tidak boleh menghakimi apapun keputusan dan pilihan orang lain," lanjutnya.
Vero pun juga menuliskan harapannya kepada perempuan Indonesia untuk tetap kuat demi keberlangsungan bangsa.
Tak hanya itu, beredar pula foto Vero bersama para istri dari partai-partai pendukung Anies Baswedan. Termasuk bersama foto istri Anies Baswedan, Fery Farihati, yang diunggah di akun X fraksi PKS DPR RI @/FPKSDPRRI beberapa waktu lalu.
Isu Vero mendukung paslon nomor urut 01 pun mencuat. Hal ini kemudian dikaitkan dengan perbedaan dukungan yang disampaikan oleh sang mantan suami, Ahok. Diketahui Ahok kini tengah mati-matian berjuang untuk memenangkan paslon nomor urut 03, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
Baca Juga: Dikritik Belum Teruji hingga Tak Bisa Kerja, Gibran Ngaku Siap Adu Pikiran dengan Ahok
Lalu, seperti apa sosok Veronica Tan sebenarnya? Simak inilah profil Vero selengkapnya.
Profil Veronica Tan
Perempuan kelahiran Medan, 4 Desember 1977 ini merupakan mantan istri dari Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.
Pertemuannya dengan Ahok bermula ketika Vero merantau ke Jakarta. Kala itu, ia berkuliah di jurusan Arsitektur Universitas Pelita Harapan (UPH) dan bertemu dengan Ahok di sebuah gereja.
Keduanya kemudian menikah pada 6 September 1997. Dari pernikahannya bersama Ahok, Vero dikaruniai dua orang anak, satu laki-laki dan satu anak perempuan.
Nama Vero pertama kali dikenal publik saat sang mantan suami mencalonkan diri sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta pada Pilkada DKI 2012. Saat itu, Ahok berpasangan dengan Jokowi.
Berita Terkait
-
Dikritik Belum Teruji hingga Tak Bisa Kerja, Gibran Ngaku Siap Adu Pikiran dengan Ahok
-
Ahok Merasa Dihalangi Buat Kampanye Setelah Mundur dari Pertamina, Kementerian BUMN Bilang Begini
-
Jokowi Disebut Tak Bisa Kerja, Prabowo Bela Mati-matian, Ini Buktinya
-
10 Potret Veronica Tan: Mantan Istri Ahok Foto Bareng Iriana, Dukung Prabowo?
-
Bak Langit Bumi, Ahok Bongkar Beda Sikap Jokowi vs Megawati Terhadap Dirinya
Terpopuler
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Pihak Israel Klaim Kantongi Janji Pejabat Kemenpora untuk Datang ke Jakarta
-
Siapa Artem Dolgopyat? Pemimpin Atlet Israel yang Bakal Geruduk Jakarta
-
Seruan Menggetarkan Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V60 Lite 4G vs vivo V60 Lite 5G, Kenali Apa Bedanya!
-
Dana Transfer Dipangkas, Gubernur Sumbar Minta Pusat Ambil Alih Gaji ASN Daerah Rp373 T!
Terkini
-
Berapa Kekayaan Eks Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis? Anaknya Ditangkap Akibat Curi Sepatu di Masjid
-
Ironis, Anak Eks Wali Kota Cirebon Ditangkap Gegara Curi Sepatu di Masjid Usai Ayah Terjerat Korupsi
-
5 Rekomendasi Parfum untuk Pengantin Wanita yang Tahan Lama Mulai Rp50 Ribuan
-
Kilas Balik Perjalanan Cinta Syifa Hadju, Kini Berlabuh pada El Rumi
-
5 Rekomendasi Moisturizer Penghilang Chicken Skin, Kulit Halus Impian Jadi Kenyataan!
-
Dari Mana Nama 'Tolpit'? Kue Tradisional Bantul yang Kini Jadi Warisan Budaya Takbenda
-
5 Skincare untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas, Harga Mulai Rp60 Ribuan
-
Panduan Lengkap Cara Mendaftar Global Sumud Flotilla untuk Berlayar ke Gaza
-
Dokter Tifa Ahli Apa? Komentari Kondisi Kulit Jokowi dan Iriana yang Dinilai Janggal
-
5 Fakta Cesium-137 di Cikande, Radiasi Berbahaya Butuh Waktu 30 Tahun untuk Hilang