Suara.com - Menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Erina Gudono tampil anggun dan cantik saat hadir ke kampanye terakhir capres-cawapres nomor urut 3 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming di Stadion GBK, Jakarta, Sabtu (10/2) kemarin.
Istri Ketua Umum PSI (Partai Solidaritas Indonesia) Kaesang Pangarep itu mengenakan OOTD bernuansa biru putih.
Erina memadukan kemeja lengan panjang biru muda dengan rok rampel tinggi atau high waisted skirt motif batik kontemporer. Sebagai alas kaki, perempuan 26 tahun itu mengenakan sandal Hermes. Meski bergaya anggun bak putri, Erina tak ragu untuk tetap naik ojek bahkan lari-larian saat acara kampanye kemarin.
"OOTD naik motor dan lari lari tadi siang," tulis Erina pada caption postingannya di Instagram, seperti yang Suara.com kutip pada Minggu (11/2/2024).
Erina mengungkapkan kalau rok batik berpotongam korset itu rupanya karya dari desainer lokal Wilsen Willim. Penelusuran suara.com, rok yang digunakan Erina termasuk salah satu karya terbaru dari Wilsen Willim dalam koleksi Imlek 2024.
Dilihat dari akun e-commerce resmi Wilsen Willim, high waisted skirt seperti yang dipalai Erina tersedia dalam berbagai motif dengan potongan yang sama. Di sana tercatat kalau harga rok tersebut dibandrol mencapai Rp 5 juta. Tak heran kalau rok itu dibandrol dengan harga setara UMR DKI Jakarta, sebab materialnya dibuat dari kain batik asli peranakan khas Pekalongan, Cirebon, dan Lasem.
Penampilan branded Erina tidak hanya dari rok yang dia kenakan. Puteri Indonesia Yogyakarta 2022 itu juga memakai sandal dengan harga jutaan rupiah. Meski terluhat sederhana, sandal yang dipakai Erina berupa Hermes Oran yang harganya mencapai Rp12,6 jutaan. Erina memang cukuo sering terlihat memakai sandal tersebut dalam berbagai acara.
Tak hanya itu, anak Guru Besar Universitas Gadjah Mada mendiang prof. M. Gudono itu juga menguncir rambutnya dengan model ponytail dan memakai aksesoris berupa anting Petit CD Christian Dior yang harga di situs resminya dibandrol Rp 7 juta.
Baca Juga: Erina Gudono Tembus Kepadatan GBK Naik Ojol Demi Kampanye Prabowo Subianto, Tapi Malah Belum Bayar
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda