Suara.com - Polda Metro Jaya berhasil mengungkap kasus penipuan pembuatan sertifikat palsu pewaris garis keturunan nabi Muhammad SAW atau sertifikat habib. Sertifikat itu sedianya dikeluarkan oleh Rabithah Alawiyah, yang merupakan lembaga yang diberikan otoritas untuk melegitimasi pewaris garis keturunan Nabi Muhammad.
Namun, kini sertifikat tersebut dipalsukan oleh seorang pemuda berusia 24 tahun berinisial JMW. Ia ditetapkan sebagai tersangka, setelah salah satu korban, yakni Ahmad Ramzy Ba'abud melapor ke polisi mengenai situs blogspot yang mengatasnamakan Rabithah Alawiyah.
"Dalam blogspot tersebut berisi tentang nasab semua habib yang sudah terdata di Rabithah Alawiyah," ujar Dirreskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak dalam keterangannya pada awak media, Minggu (3/3/2024).
Menurut Kompol Ade, tersangka JMW merupakan pria asal Bulak Simpul, Kalideres, Jakarta Barat. Ia merupakan pekerja serabutan dan menjalankan aksinya seorang diri. Kompol Ade mengatakan, tersangka belajar memalsukan situs secara otodidak.
“Yang bersangkutan sempat kuliah di teknik informatika dan browsing google/otodidak dari internet,” ungkap Ade Safri.
Adapun pemalsuan situs Rabithah Alawiyah itu dilakukan dengan seksama, sampai mencatut logo asli sehingga nampak meyakinkan.
Selain memalsukan situs, modus yang dilakukan JMW dalam menjalankan aksinya, lanjut Kompol Ade, juga dengan memalsukan sertifikat Rabithah Alawiyah.
"Sehingga nama tersebut bisa tercatat di organisasi Rabithah Alawiyah, sedangkan klarifikasi dari pihak Rabithah Alawiyah sendiri tidak pernah memilki blogspot," ujarnya.
JMW telah melancarkan aksinya sejak Desember 2023 dan mematok biaya sebesar Rp4 juta untuk satu nama yang akan dimasukkan ke sertifikat. Hingga kini, JMW telah berhasil menipu 6 korbannya, dengan total keuntungan yang didapatnya sebesar Rp18,5 juta.
Baca Juga: Istri Habib Setara Istri Pejabat, Koleksi Tas Mewah Kartika Putri Bikin Salfok
JMW, lanjut Kompol Ade, mampu meyakinkan korbannya kalau sertifikat yang ia keluarkan adalah asli, sehingga para korban tergiur.
Akibat perbuatannya, JMW dijerat Pasal 51 UU ITE dengan ancaman hukuman yang menantinya selama 12 tahun.
"Pasal 35 Jo Pasal 51 Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2016 tentang Perubahan Atas UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik," kata Dirkrimsus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak kepada awak media, Senin (4/3/2024).
Hingga kini, JMW telah ditahan di Rutan Polda Metro Jaya dan masih diperiksa secara intensif. Sebagaimana diketahui, Rabithah Alawiyah merupakan organisasi massa Islam yang bergerak di bidang sosial kemasyarakatan.
Salah satu program atau kegiatan organisasi tersebut adalah mencatat nama orang-orang yang memiliki garis keturunan dari Nabi Muhammad SAW.
Hal itu dilakukan, salah satunya untuk menghindari adanya penyalahgunaan dari nasab Nabi Muhammad oleh pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab.
Berita Terkait
-
Kartika Putri Sebut dr Richard Lee Tak Manusiawi: Orang Sakit Kok Diketawain
-
Istri Habib Setara Istri Pejabat, Koleksi Tas Mewah Kartika Putri Bikin Salfok
-
Padahal Istri Habib, Kartika Putri Banjir Nyinyiran Pamer Aurat sambil Bawa Tas Hermes Ratusan Juta
-
Kartika Putri Sebut Haters Tak Punya Ilmu dan Adab, Malah Disuruh Ngaca oleh Warganet
-
Disindir dr Richard Lee karena Berobat ke Singapura, Kartika Putri Lawan Balik: SARA Banget, Miris!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
5 Bedak Waterproof yang Tahan Keringat untuk Usia 55 Tahun, Wajah Jadi Lebih Muda
-
Ramalan Keuangan Zodiak 26 Januari 2026: 4 Zodiak Dapat Bonus Besar di Tanggal Tua
-
7 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 untuk Usia 55 Tahun Ke Atas
-
5 Sunscreen Lokal untuk Cegah Garis Halus dan Kerutan Usia 45 Tahun
-
Prinsip Kunci Manajemen Risiko Berbasis Volatilitas untuk Perdagangan Forex Efektif
-
Day Cream atau Sunscreen Dulu? Ini Urutan Skincare dan Rekomendasinya
-
5 Sunscreen Non Comedogenic untuk Flek Hitam Usia 45 Tahun ke Atas
-
Ini 7 Bahaya Menghirup Gas Nitrous Oxide Tabung Whip Pink yang Viral
-
12 Ramalan Shio Terbaru 25 Januari 2026 Tentang Keuangan, Cinta, dan Sial
-
Ruang Bermain yang Bisa Bergerak di Tengah Kota