Suara.com - Kasus korupsi timah yang menyeret nama Harvey Moeis terus diusut. Terbaru Kejaksaan Agung (Kejagung) menyita dua mobil mewah milik suami Sandra Dewi yakni Rolls-Royce dan Mini Cooper.
Kedua kendaraan tersebut disita sebagai barang bukti menyusul penggeledahan yang dilakukan penyidik di kediaman Harvey Moeis yang berlokasidi Pakubuwono, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin (1/4/2024).
"Betul Rolls Royce dan Mini Cooper," kata Direktur Penyidikan (Dirdik) Jampidsus Kejagung, Kuntadi kepada wartawan.
Ironisnya, dua mobil yang diamankan merupakan kado ulang tahun yang diberikan Harvey Moeis untuk Sandra Dewi. Dalam dua tahun terakhir, Harvey membelikan kado mobil untuk sang istri yang berulang tahun.
Lantas berapa harga mobil tersebut?
1. Mini Cooper
Sandra Dewi sempat mengungkapkan rasa bahagianya ketika dikado mobil 'manusiawi' berupa Mini Cooper oleh sang suami saat berulang tahun ke-38. Ibu dua anak itu mengaku akhirnya memiliki mobil yang bisa dikendarainya sendiri, karena mobil-mobil yang di rumahnya merupakan selera Harvey Moeis yang tak bisa dikemudikannya.
Adapun harga Mini Cooper pemberian Harvey Moeis ditaksir mencapai Rp980 juta atau hampir Rp1 miliar. Di pasaran Indonesia, terdapat beberapa model Mini Cooper yang harganya tergantung jenis dan spesifikasinya.
2. Rolls-Royce
Baca Juga: Geledah Kediaman Harvey Moeis, Kejagung Sita Mobil Rolls Royce dan Mini Cooper Terkait Kasus Timah
Selain Mini Cooper, mobil Rolls-Royce berpelat nomor cantik milik Sandra Dewi juga disita. Mobil ini belum lama dimiliki oleh artis kelahiran Pangkalpinang tersebut.
Harvey Moeis memberikan kado Rolls-Royce tipe Ghost Extended Wheelbase sebagai kado untuk ulang tahun istrinya yang ke-40 pada Agustus 2023 lalu.
Untuk harganya, Rolls Royce Ghost terbaru saat ini dibanderol dengan harga 402.250 USD atau sekitar Rp6,3 miliar di pasaran Eropa. Sedangkan di Indonesia, mobil itu diperkirakan seharga Rp18-25 miliar.
Dengan begitu, dua mobil Harvey Moeis yang disita memiliki nilai miliaran rupiah. Hal ini tak sebanding dengan kerugian negara yang ditaksir mencapai Rp271 triliun akibat ulah Harvey Moeis dan belasan orang lainnya.
Berita Terkait
-
Kejagung Beberkan Alasan Harvey Moeis Baru Bisa Dikunjungi Setelah Sepekan Ditahan
-
Masih Diisolasi di Rutan Salemba, Sandra Dewi Belum Bisa Besuk Harvey Moeis
-
Pesan Adem Dewi Sandra Usai Dihujat karena Dikira Sandra Dewi: Aku Diuji, Kamu Diuji
-
Apa itu Humble Brag? Sifat Buruk Sandra Dewi yang Baru Disadari Publik
-
Biar Jadi Contoh, Barbie Kumalasari Minta Sandra Dewi Ikut Diperiksa Kasus Korupsi Harvey Moies
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
Terkini
-
Sensasi Ngopi Ekstrem di Gelas -86 Derajat: Pahit, Creamy, dan Lembut dalam Satu Tegukan
-
Kalender Jawa 29 Oktober 2025: Weton Rabu Wage, di Antara Sial dan Berkah Menurut Primbon
-
Kelezatan Kuliner Jawa Timur, Ini 5 Hidangan Terbaik yang Tak Boleh Terlewatkan
-
Ashanty Pakai LED Face Mask di Rutinitas Skincare Pagi, Apa Manfaatnya?
-
Fakta-fakta Pakaian Bekas Impor: Dari Mana Asal Negara Baju Thrifting?
-
7 Rekomendasi Day Cream dengan SPF: Melembapkan dan Lindungi Kulit dari Munculnya Flek Hitam
-
4 Shio Paling Beruntung Besok 29 Oktober 2025, Siapa Saja yang Hoki?
-
Urutan Skincare Scarlett untuk Atasi Flek Hitam dari Pagi hingga Malam
-
Cuaca Ekstrem Mengancam Kulit? Ini 4 Rahasia Perawatan Wajah
-
Pabrik Aqua Disidak KDM: Dituduh Penyebab Banjir, Padahal Dulu Dapat Penghargaan Ridwan Kami