Suara.com - Asila Maisa baru-baru ini membagikan video tutorial makeup yang biasa dipakainya saat sekolah. Hasil makeup anak Ramzi dan Avi Basalamah pun menjadi perbincangan di kalangan netizen.
Tak sedikit netizen yang seolah kaget karena Asila Maisa memakai makeup full padahal mau pergi sekolah. Hal ini membuat netizen lain menyinggung soal aturan di sekolah Asila. Memangnya Asila Maisa sekolah di mana?
Melihat seragam yang dipakai, Asila Maisa diketahui menempuh pendidikan di Highscope Indonesia. Ini merupakan lembaga pendidikan bertaraf internasional asal Amerika Serikat yang masuk ke Indonesia sejak tahun 1996.
Highscope Indonesia sendiri memiliki banyak cabang di berbagai daerah, mulai dari Jakarta, Bandung, Medan, Bali, hingga Bengkulu. Mereka menyediakan pendidikan mulai dari jenjang PAUD hingga SMA.
Sekarang Asila Maisa diketahui duduk di bangku sekolah menengah Highscope Indonesia. Pelantun "Menanti Waktu" itu termasuk murid SMA Highscope Indonesia cabang TB Simatupang.
Melansir berbagai sumber, kegiatan belajar mengajar di Highscope berlangsung secara bilingual mengingat statusnya sebagai sekolah internasional. Calon murid pun diwajibkan mengikuti tes bahasa Inggris sebelum mendaftar.
Nantinya murid SMA Highscope Indonesia mendapatkan berbagai fasilitas yang bisa dipakai kapan pun. Di antaranya ada ruang gym, kolam renang indoor, laboratorium Teknologi Informasi dan Komunikasi, hingga theater serta klinik.
Dengan fasilitas yang begitu menjanjikan, tidak heran jika biaya sekolah di Highscope Indonesia terbilang mahal. Menurut data di website resmi, orang tua murid harus membayar Rp76 juta untuk biaya pendaftaran di sekolah ini.
Sementara biaya SPP-nya per bulan adalah Rp8,27 juta atau sekitar Rp99,2 juta per tahunnya. Ini belum termasuk biasa tes masuk sebesar Rp2 juta serta deposit Rp5 juta untuk "memesan" kursi. Biaya deposit akan dikembalikan jika sang anak tidak keterima di Highscope.
Baca Juga: Gelar Rakernas, Kwarnas Pramuka Minta Nadiem Makarim Revisi Permendikbud No 12
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
5 Deker Lutut untuk Atasi Nyeri Sendi pada Lansia, Mulai dari Rp80 Ribuan
-
5 Rekomendasi Azarine Sunscreen Terbaik untuk Kebutuhan Kulit Kamu
-
Jelang Ramadan 2026, Ini 6 Tren Modest Fashion versi Jenama Lokal di Bazar
-
5 RoadBike Murah Keren Mulai 1 Jutaan, Solusi Anti Stres Tanpa Bikin Kere
-
5 Merek Gula Rendah Kalori Murah untuk Diabetes dan Diet, Bisa Ditemukan di Supermarket
-
5 Sunscreen Broad Spectrum untuk Cegah Kerutan dan Flek Hitam, Mulai dari Rp30 Ribuan
-
Review dan Harga Face Wash Sombong 5-in-1, Sabun Cuci Muka Milik Denny Sumargo
-
Ucapan Selamat Hari Gizi Nasional untuk Kolega, Formal dan Informal
-
6 Produk GEUT Milik dr Tompi untuk Atasi Melasma, Mulai dari Rp100 Ribuan
-
7 Sunscreen Korea Untuk Hilangkan Flek Hitam dan Garis Penuaan