Suara.com - Pesepakbola Rafael Struick menjadi pemain yang menuai sorotan dalam laga melawan Timnas Korea Selatan, Jumat (26/4/2024). Struick dua kali membobol gawang Korsel selama 120 menit.
Jadi pemain yang bobol gawang Korea dua kali, Struick rupanya bukan anak sembarangan. Sang ibu yang masih keturunan Indonesia itu memiliki posisi mentereng di sebuah bank di Belanda.
Sosok Ibu Rafael Struick
Rafael Struick merupakan anak dari Noraly Soedito. Ia merupakan salah satu petinggi di bank ternama asal Belanda.
Noraly Soedito merupakan keturunan Indonesia yang kini bekerja di ABN AMRO Bank N.V. Noraly mengemban jabatan sebagai Head of Financial Recovery dan Oversight.
ABN AMRO Bank N.V sendiri merupakan bank terbesar ketiga di Belanda. Bank ini berkantor pusat di Amsterdam dan berdiri sejak 1991.
ABN AMRO Bank N.V merupakan gabungan dari Algemene Bank Nederland (ABN) dan Amsterdamsche en Rotterdamsche Bank (AMRO Bank).
Memiliki karier mentereng, Noraly Soedito diketahui berlatar belakang pendidikan tak kalah moncer. Noraly sempat di sekolah pengantar dwibahasa yang bergerak di bidang Program Administrasi Pendidikan di Alfrink College pada 1988-1994.
Noraly kemudian melanjutkan pendidikannya di Erasmus Universiteit Rotterdam dan mendapatkan gelar Msc alias Master of Science. Tak hanya itu ia kembali menempuh pendidikan lain di Vrije Universiteit Amsterdam pada 2019-2021 dan Radboud University pada 2021-2022.
Baca Juga: Rafael Struick Sebut Kemenangan Atas Korea Selatan Hal yang Luar Biasa
Sementara ayah Rafael Struick, Brian Struick merupakan warga negara Belanda. Ia juga memiliki darah Indonesia dari ibunya yang bernama Eleonora Fredrika Rientsma Struick yang lahir di Semarang, Jawa Tengah.
Berita Terkait
-
Peluk Erat Pratama Arhan, Azizah Salsha Bangga Suami Jebol Gawang Korea Selatan: Super Proud
-
Media Vietnam Soroti Laga Antara Timnas Indonesia vs. Korea Selatan di Piala Asia U-23
-
Bucin Pol! Beda Dukungan Azizah Salsha dan Devani Audri, Istri Pratama Arhan vs Pacar Ernando Ari
-
Singkirkan Korea Selatan, Timnas Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U-23
-
Perempat Final Piala Asia U-23 Jadi Momen Pembuktian Seorang Rafael Struick
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
5 Sunscreen Non Comedogenic untuk Flek Hitam Usia 45 Tahun ke Atas
-
Ini 7 Bahaya Menghirup Gas Nitrous Oxide Tabung Whip Pink yang Viral
-
12 Ramalan Shio Terbaru 25 Januari 2026 Tentang Keuangan, Cinta, dan Sial
-
Ruang Bermain yang Bisa Bergerak di Tengah Kota
-
5 Deker Lutut untuk Atasi Nyeri Sendi pada Lansia, Mulai dari Rp80 Ribuan
-
5 Rekomendasi Azarine Sunscreen Terbaik untuk Kebutuhan Kulit Kamu
-
Jelang Ramadan 2026, Ini 6 Tren Modest Fashion versi Jenama Lokal di Bazar
-
5 RoadBike Murah Keren Mulai 1 Jutaan, Solusi Anti Stres Tanpa Bikin Kere
-
5 Merek Gula Rendah Kalori Murah untuk Diabetes dan Diet, Bisa Ditemukan di Supermarket
-
5 Sunscreen Broad Spectrum untuk Cegah Kerutan dan Flek Hitam, Mulai dari Rp30 Ribuan