Suara.com - Dalam gugatan cerainya, Ria Ricis mengaku pernah berinisiatif mengirimkan uang sampai sebesar setengah miliar Rupiah demi membuat mantan suaminya, Teuku Ryan, kembali memperhatikannya.
“Tergugat (Teuku Ryan) juga pernah mendiamkan Penggugat (Ria Ricis) kurang lebih sampai satu minggu dengan alasan tidak punya uang, sampai akhirnya Penggugat berinisiatif mentransfer uang untuk Tergugat sebesar Rp500.000.000 (lima ratus juta Rupiah) melalui SAKSI II,” begitulah kutipan isi gugatan Ricis, dikutip pada Kamis (9/5/2024).
“Untuk diteruskan kepada Tergugat dengan alasan uang kerjaan dari brand, yang kemudian Tergugat berubah sikapnya menjadi lebih baik kepada Penggugat,” sambungnya, dengan Saksi II adalah merujuk pada dr. Shindy Putri.
Hal ini sontak menjadi sorotan, apalagi karena uang Rp500 juta bukanlah nominal yang sedikit. Namun sepertinya Ricis tidak keberatan bila harus mengeluarkan uang sebanyak itu, sebab koleksi tas mewahnya pun ternyata bisa mencapai angka miliaran.
Memangnya seperti apa koleksi tas branded Ria Ricis?
1. Hermes
Ria Ricis tak segan merogoh kocek sampai Rp560 juta untuk membeli sebuah tas dari jenama Hermes. Lebih tepatnya, tas yang dipakai Ricis adalah Hermes Kelly 20 Mini Seller Gold Epsom Leather with Gold Hardware yang dibanderol senilai USD 35 ribu di situs Madison Avenue Couture. Tas ini tampak dipakainya saat berlibur dengan sang anak, Cut Raifa Aramoana.
2. Chanel
Jenama lain yang kerap dikenakan Ria Ricis adalah Chanel. Dilihat di akun TikTok @citralestari09.24, content creator berusia 28 tahun itu pernah memakai Chanel 19 Handbag Printed Goldskin dengan harga USD 6.300 atau sekitar Rp90,1 juta.
Baca Juga: Nostalgia Mewahnya Souvenir Pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan, Ada Emas hingga Handuk Premium
Koleksinya yang lain seperti Chanel Blue Quilted Leather New Mini Classic Flap Bag seharga Rp57,4 juta, Chanel Lambskin Quilted Mini Square Flap Pink seharga Rp67 juta, serta Chanel Yellow Chevron Caviar Medium Boy Bag Light Gold Hardware seharga Rp81,3 juta.
3. Dior
Koleksi Ria Ricis dari jenama satu ini tergolong banyak, dengan salah satu yang termahal adalah Mini Lady Dior Bag Metallic Cannage Calfskin with Platinum Beaded Embroidery seharga USD 4.270 atau setara Rp61,4 juta. Tas tersebut tampak Ricis pakai saat menghadiri undangan Aurel Hermansyah.
Selain itu, koleksi tas Dior Ricis lainnya adalah Micro Dior Caro Bag seharga Rp36,4 juta, Dior Queen Mint 30 Montaigne Smooth Calfskin Flap Bag seharga Rp48,4 juta, Small Dior Caro Bag senilai Rp54,3 juta, dan Dior Mini Saddle Bag in Red Calfskin senilai Rp38,6 juta.
4. YSL
Ria Ricis ternyata juga memiliki beberapa koleksi sling bag dari Yves Saint Laurent alias YSL, seperti Lou Camera Bag in Quilted Leather senilai Rp23,8 juta dan Monogram Chain Wallet in Grain de Poudre seharga Rp30 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok