Suara.com - Peringatan Hari Waisak yang jatuh pada Kamis, 23 Mei 2024 dirayakan oleh umat Buddha di seluruh dunia. Terlihat sejumlah artis Tanah Air ikut merayakan Waisak, meski tidak menganut agama Buddha.
Lewat Instagram, aktor Dwi Sasono membagikan keikutsertaaannya menyaksikan perayaan hari suci tersebut di Candi Sewu, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Pria berusia 44 tahun itu tampil dengan kemeja berwarna putih yang dipadukan celana bahan garis-garis bernuansa hitam dan abu-abu, alias motif lurik.
Tak cuma itu, Dwi Sasono juga berfoto dengan tokoh agama setempat dengan berlatarkan keindahan Candi Sewu di malam hari.
Diketahui dari unggahan Instagram Story @dwisasono, Jumat (24/5/2024), sang aktor juga turut merayakan Waisak bersama dengan aktris Sophia Latjuba dan Eva Celia.
Terlihat bersama rekan-rekan lainnya, sembari lesehan mereka menyempatkan waktu untuk berbincang bersama dengan seorang biksu di depan halaman kompleks Candi Sewu.
Sophia Latjuba sendiri juga mengunggah sebuah foto bersama dengan putrinya yaitu Eva Celia dalam akun Instagram pribadinya @sophia_latjuba88.
Terlihat foto kebersamaan ibu dan anak ini diambil dengan latar belakang Candi Sewu. Keduanya pun kompak menggunakan atasan bernuansa putih dengan bawahan berupa kain batik.
Eva Celia tampak memeluk erat sang ibu, begitu pula dengan Sophia Latjuba yang membalas pelukan putrinya sembari tersenyum manis ke arah kamera.
Baca Juga: Ini 3 Peristiwa Penting Ajaran Buddha, Jadi Asal Usul Perayaan Tri Suci Waisak
“Dengan bungaku di malam bulan purnama bunga ini,” tulis Sophia Latjuba di bagian caption.
Tak lupa Sophia Latjuba juga menyelipkan ucapan selamat hari Waisak disertai dengan doa dan harapan.
"Semoga semua makhluk bahagia, damai dan terbebaskan. Selamat Hari Waisak," tulis wanita berusia 53 tahun itu.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Terpopuler: Breaking News Pelatih Timnas Indonesia hingga Jokowi Melemah
-
Menu Sarapan Rendah Gula yang Cocok untuk Program Diet Harianmu: Praktis, Kenyang Lebih Lama
-
Siswi SMA Cetak Prestasi Nasional Lewat Riset Biolarvasida dari Limbah Dapur
-
Finansial Serba Digital: Praktis Buat Urban, Tantangan Buat Indonesia
-
Skin Booster Bakal Jadi Tren Perawatan Kulit Natural yang Paling Dicari
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan
-
7 Rekomendasi Serum Retinol untuk Usia 50 Tahun, Samarkan Tanda Penuaan