Suara.com - Kasus meninggalnya Vina Cirebon hingga kini masih menjadi sorotan masyarakat. Mulai banyak para ahli, selebgram, peramal yang buka suara mengenai kasus meninggalnya Vina Cirebon pada 2016 lalu, salah satunya Denny Darko.
Melalui video Youtube yang diunggah di akun Instagram pribadinya, Denny Darko membuat penerawangan atas kasus Vina Cirebon. Dalam pandangannya, ia mengaku ragu dengan sosok Linda yang disebut kerasukan arwah Vina. Untuk itu, ia meminta agar pihak kepolisian meminta keterangan dan pertanggung jawaban Linda atas kerasukannya itu.
“Linda ini tidak kerasukan arwah Vina. Linda ini harusnya juga diperiksa dan dimintai pertanggungjawaban atas kesurupan yang dilakukannya,” kata Denny Darko dalam video yang diunggah kembali akun @lambe__danu.
Denny Darko menegaskan, keterangan seseorang kesurupan atau hal-hal bersifat gaib tidak bisa dijadikan rujukan untuk melakukan putusan. Namun, hal tersebut seharusnya bisa dipakai untuk melihat investigasi dalam mencari barang bukti.
Menurut Denny Darko, sejak polisi memulai penyelidikan ulang karena kasus kesurupan Linda sudah tidak wajar. Hal aneh lainnya yang membuat Denny Darko bingung yakni Linda alami kesurupan kembali setelah 8 tahun
“Ini saja sudah menjadi keanehan. Ini sudah absurd sejak penyelidikan ulang karena adanya kesurupan seseorang yang dianggap sebagai sahabat korban. Tapi ini semakin diperkuat dengan kesurupan laginya Linda hari ini seakan membenarkan sesuatu yang salah. Ini sudah aneh, kesurupan 8 tahun kemudian kesurupan lagi dan aneh masyarakat Indonesia percaya,” jelas Denny Darko.
Karena berbagai keanehan tersebut, ia meminta agar Linda bisa diperiksa pihak kepolisian. Ia juga menilai kalau Linda masih menyembunyikan fakta yang tidak orang ketahui. Untuk itu, dengan asas praduga tak bersalah, Linda juga harus diselidiki.
“Ada fakta yang disembunyikan Linda dan harus digali lagi, saya yakin Linda dan alam bawah sadarnya, atau memang sadar mengetahui fakta yang mungkin tidak kita ketahui. Tetap dengan praduga tak bersalah, Linda ini harus tetap diselidiki.,” katanya.
Ramalan Denny Darko itu langsung mencuri perhatian warganet. Beberapa mengaku setuju dengan Denny Darko karena kasus kesurupan Linda terbilang aneh. Apalagi, ia kesurupan untuk kedua kalinya seakan dibuat-buat.
Baca Juga: Hotman Paris Unggah Video Teman Vina Cirebon Kesurupan, Sebut Nama Mel Mel Ikut Pukul dan Perkosa
“Kesurupan kok nunggu momen, kocak,”:tulis salah seorang warganet di kolom komentar.
“Kalo kesurupan yang pertama ok masih percaya, tapi kalau yang ke-2 ini maaf aku gak percaya, terkesan dibuat-buat,” sahut warganet lainnya.
“Yang kesurupan kemaren gua ngakak, masa arwah nonton podcast,” komentar akun lainnya.
“Lama-lama makin ngawur, masa kesurupan berepisode-episode,” tulis warganet lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
6 Sunscreen Lokal Kualitas Global, Ampuh Usir Flek Hitam dan Garis Penuaan
-
Sejarah Sandal Swallow Alas Kaki Ikonik Indonesia, Pabrik di Medan Terbakar
-
Boiyen Baru Nikah 2 Bulan Sudah Gugat Cerai, Memangnya Boleh? Simak Aturan Hukumnya!
-
5 Cushion yang Bisa Menyamarkan Pori-Pori agar Makeup Lebih Flawless
-
Bibir Tipis Cocok Pakai Lipstik Warna Apa? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Plumpy
-
3 Sunscreen Korea untuk Mencerahkan Kulit Berminyak di Usia 40 Tahun ke Atas, Hasil Matte
-
Apakah Boleh Puasa Syaban Tanpa Niat di Malam Hari?
-
5 Lipstik Wardah yang Tahan Lama, Nyaman Dipakai Seharian
-
5 Lip Balm untuk Melembapkan Bibir Kering, Cocok Dipakai saat Puasa
-
3 Rekomendasi Sunscreen Korea untuk Kulit Kering dan Sensitif Usia 40 Tahun ke Atas