Suara.com - Geni Faruk masih lakukan berbagai klarifikasi mengenai perkataannya yang sebut Thariq Halilintar telah punya gelar haji sejak usia 2 bulan. Ucapan itu sempat dilontarkan Geni Faruk saat acara lamaran Thariq dan Aaliyah Massaid beberapa waktu lalu.
Seolah memanfaatkan keramaian tersebut, Gen Halilintar kompak membuat konten di TikTok mengenai panggilan haji. Pada postingan itu, kesembilan anak Gen Halilintar masuk ke dalam mobil satu per satu setelah dipanggil. Uniknya, setiap anak dipanggil dengan penambahan gelar haji, termasuk si bungsu Qahtan.
Bocah 13 tahun itu sampai bigung dan memastikan kepada ibunya kalau dirinya memang belum menunaikan ibadah haji.
"Mom, kan Qahtan belum haji, kan?" tanya adik Atta Halilintar itu kepada Geni Faruk. Pertanyaan Qahtan turut diikuti oleh kakak-kakaknya yang juga merasa belum berhaji. Namun, Geni Faruk menyebut kalau panggilan tersebut memang sekadar jadi doa.
"Aamiin aja deh aamiin. Emang pada belum haji, apalagi Qahtan itu dia belum baligh. Jadi belum wajib haji," jelas Geni Faruk.
Berbeda dengan sikapnya saat bersikeras menyebut Thariq telah punya gelar haji, Geni Faruk kini justru mengatakan kalau anak-anaknya tak perlu disapa dengan sebutan haji sekalipun nanti telah menunaikan rukun Islam tersebut.
"Tapi nanti sekalipun mereka telah haji, ya gak perlu dipanggil haji juga," imbuh Geni Faruk.
Qahtan kemudian menyingung kembali sikap Geni Faruk yang beberapa kali menyebut Thariq telah punya gelar haji.
"Mom, tapi bang Thariq kemarin dibilang haji sama mommy," ujar Qahtan.
Baca Juga: Aaliyah Request Bantal dengan Tekstur Berbeda saat Beli Kasur, Mana yang Paling Bagus Dipakai Tidur?
"Itu bercanda sayang. Kemarin itu Bang Thariq lagi deg-degan karena mau lamaran," timpal Geni Faruk yang juga langsung didukung anak-anaknya yang lain.
Namun kemudian, Geni Faruk juga mengiyakan pertanyaan anaknya kalau Thariq memang belum memiliki gelar haji.
"Bang Thariq berarti bukan haji, kan?" tanya Saaih Halilintar juga.
"Belum selesai wajib hajinya," jawab Geni Faruk.
Netizen menganggap konten tersebut sengaja dibuat sebagai bentuk klarifikasi. Gen Halilintar pun dipuji sukses lakukan klarifikasi dengan kreatif. Namun di sisi lain, klarifikasi tersebut juga membuat Geni Faruk kembali jadi bahan omongan netizen karena alasan yang menyebut Thariq sebagai haji hanya bercanda.
"Keren klarif nyaaaa," ujar netizen @karxxxx.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
5 Sepatu Lari Hoka untuk Kaki Lebar, Nyaman dan Empuk dengan Bantalan Ekstra
-
4 Krim Malam untuk Bantu Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun, Mulai Rp50 Ribuan
-
Kapan Terakhir Harus Membayar Utang Puasa Ramadan 2025?
-
7 Lem Sepatu Sandal yang Kuat dan Tahan Air, Solusi Antijebol Tanpa Perlu Dijahit
-
5 Sampo untuk Rambut Tipis, Bikin Rambut Lebih Tebal dan Tidak Lepek
-
Viral Memoar Broken Strings Aurelie Moeremans, Apa Itu Grooming dan Bagaimana Cara Mendeteksinya?
-
Biodata dan Agama Edo Borne, Suami Hesti Purwadinata Dapat Ancaman Usai Dukung Aurelie Moeremans
-
5 Sepatu Lari Lokal Terbaik di 2026, Sensasi Jutaan Harga Ramah UMR
-
Moisturizer Apa yang Bikin Cerah? Ini 7 Pilihan Terbaik buat Wajah Kamu
-
Bikin Pembaca Kesal, Siapa Sosok Kelly di Buku Broken Strings Aurelie Moeremans?