Suara.com - Pesta pernikahan Anant Ambani dan Radhika Mercant yang digelar 12-16 Juli 2024 menyita perhatian dunia. Rupanya ada orang Indonesia yang menjadi tamu dalam acara mewah ini, yakni Dokter Irene.
Diketahui pernikahan anak bungsu Mukesh Ambani, pria terkaya ke-11 dunia itu dihadiri berbagai tokoh dan selebriti kelas atas, seperti Mark Zuckerberg, Bill Gates, hingga Kim Kardashian. Karena itu, sosok Dokter Irene yang turut menjadi tamu undangan pernikahan super mewah itu disorot.
Melansir unggahan akun Instagram-nya @dr.irene13, Dokter Irene datang dua kali di pesta pernikahan Anant Ambani. Kehadirannya dilengkapi dengan gaun rancangan desainer kondang Indonesia, Anaz. Dalam cuplikan video yang diunggah, nampak ia sempat berbincang dengan Mukesh Ambani dan istrinya, Nita Ambani.
Dr. Irene yang datang di pesta pernikahan itu langsung menyita banyak apresiasi dari masyarakat Indonesia. Tak sedikit yang menyangka bisa ada wakil Indonesia di acara milik anak orang terkaya di Asia tersebut.
Profil dan Pekerjaan Dokter Irene
Dokter Irene luas dikenal sebagai sosialita yang sirkel pertemanannya terdiri dari para selebriti papan atas tanah air. Sebut saja Nia Ramadhani, Jessica Iskandar, Jennifer Bachdim, Chacha Frederica, dan artis lainnya.
Sebagai alumni Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (UI), ia kini melakoni pekerjaan sebagai dokter dan pengusaha.
Dokter Irene yang lahir dan besar di Papua begitu mencintai daerah kelahirannya. Karena itu di ranah politik, Irene pernah maju sebagai caleg DPR RI dari Partai Gerindra untuk daerah pemilihan (dapil) Papua Selatan.
Ibu satu anak ini mengatakan tanah kelahirannya ini memiliki kekayaan alam melimpah yang memang harus diperhatikan pemerintah.
Baca Juga: Tengku Firmansyah Bongkar Pekerjaan Baru di Kanada, Berhasil Keterima Kerja di Perusahaan Ternama
Perhatian itu tidak hanya dari sisi pembangunan infrastruktur, tetapi juga fasilitas kesehatan. Irene menyebut masih banyak masyarakat Papua yang hidupnya susah dan perlu diperhatikan kesehatannya.
"Masih ada masyarakat Papua yang hidup susah. Apalagi masalah kesehatan ibu dan anak, kemudian HIV, AIDS yang tinggi. Oleh karena itu kita harus fokus kepada kesehatan dan pendidikan," ujar Irene saat kampanye.
Sebagai dokter, Irene juga memahami angka stunting pada balita Indonesia yang masih tinggi. Oleh karena itu, ia saat kampanye turut berkomitmen pada pembenahan kesehatan bagi para ibu dan anak, termasuk di Papua.
"Kita mulai dari family planning yakni mempersiapkan kondisi kesehatan ibu. Mulai dari perempuan yang harus memiliki tubuh sehat, gizinya cukup baik sebelum maupun saat mengandung. Kita juga harus pastikan fasilitas kesehatan baik," kata Irene.
Diketahui pada pilpres kemarin ia, bergabung menjadi juru bicara presiden Indonesia terpilih, Prabowo Subianto dan wakilnya, Gibran Rakabuming Raka.
Wanita yang menjabat sebagai komisaris Faunaland, kebun binatang di Ancol, Jakarta Utara ini diketahui kerap membagikan momen bersama sejumlah pejabat, salah satunya Menteri Investasi Bahlil Lahadalia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
5 Body Lotion SPF Tinggi untuk Pria: Tidak Lengket, Cocok Buat Aktivitas Outdoor
-
5 Bedak Padat untuk Kulit Berminyak Usia 40 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
7 Rekomendasi Sepatu Running Anak Lokal: Murah Kualitas Juara, Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Bedak Padat Wardah untuk Usia 30 Tahun ke Atas, Kulit Flawless Bebas Cakey
-
5 Cushion untuk Usia 50 Tahun yang Ramah Garis Penuaan
-
Anak Muda Indonesia Ini Tawarkan Model Bisnis Berbasis Kepercayaan dan Data
-
5 Shio Paling Beruntung dan Berlimpah Rezeki Besok 18 November 2025, Termasuk Kamu?
-
10 Bedak Padat untuk Tutupi Garis Penuaan Usia 50 Tahun ke Atas
-
Daftar Universitas dengan Jurusan IT Terbaik di Indonesia, PTN dan PTS
-
Dorongan Implementasi Bangunan Hijau untuk Infrastruktur Berkelanjutan di Indonesia