Suara.com - SEMAJA, restoran kontemporer yang menyajikan hidangan Indonesia modern dengan bangga mengumumkan bergabungnya Chef Glennaldy Erari sebagai bagian dari tim. Chef Glennaldy merupakan seorang koki berbakat dan berpengalaman yang dikenal dengan inovasinya dalam menggunakan teknik memasak modern, menghadirkan hidangan yang menghormati warisan budaya sambil tetap mengedepankan pendekatan kontemporer.
Sepanjang kariernya, Chef Glennaldy telah mengasah keterampilannya di berbagai dapur di Indonesia. Perjalanannya di dunia kuliner telah membawanya ke Batam, Kalimantan, Bali, dan Jakarta. Ia berhasil menggabungkan cita rasa tradisional dengan teknik modern dalam setiap hidangan yang disajikan. Meskipun sering mendapatkan tawaran untuk bekerja di luar negeri, hatinya tetap terikat pada tanah airnya, Indonesia.
“Saya sangat senang dapat bergabung dengan tim yang luar biasa di SEMAJA. Bagi saya, setiap hidangan adalah kesempatan untuk menceritakan kisah tentang warisan kuliner kita. Saya ingin membawa pendekatan modern pada masakan tradisional Indonesia di SEMAJA,” ujar Chef Glennaldy.
Bram Hendrata, CEO ISMAYA GROUP juga menyampaikan antusias atas bergabungnya Chef Glennaldy ke SEMAJA.
“Kami sangat senang menyambut Chef Glennaldy ke dalam keluarga besar Ismaya Group dan SEMAJA. Kepiawaiannya dalam menggabungkan teknik modern dengan cita rasa tradisional Indonesia sangat sejalan dengan visi kami untuk terus berinovasi dalam dunia kuliner. Kami percaya kehadirannya akan membawa semangat baru dan meningkatkan pengalaman bersantap para tamu di SEMAJA,” kata Bram.
Chef Glennaldy dikenal karena inovasinya dalam menggunakan teknik memasak modern untuk menyajikan hidangan yang menghormati warisan kuliner Indonesia sambil mengadopsi pendekatan kontemporer. Dedikasinya terhadap cita rasa yang kaya dan autentik selalu menjadi sumber inspirasi yang tak henti-hentinya, mengajak para pecinta kuliner untuk terus mengeksplorasi keindahan masakan Indonesia.
Tag
Berita Terkait
-
Resep Mie Ayam untuk Jualan: Lezat dan Menguntungkan!
-
Nikita Willy Undang Private Chef untuk Masak di Rumah, Menunya Disorot: Gak Ada Nasi?
-
Bye-Bye Perut Berlemak! Ini Tips Makan Steak Anti Gemuk dari Chef Yuda Bustara
-
Chef Profesional Ungkap Kesalahan Umum Menyimpan Sayur di Kulkas, Yang Benar Gimana?
-
Jarang yang Tahu, Ini Cara Simpan Apel Agar Awet dan Tetap Segar saat Disantap!
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
DRW Skincare Rayakan Satu Dekade dengan Hadirkan DRW Prime dan Komitmen Kebermanfaatan
-
Anti Boros, 5 Rekomendasi Cushion dengan Kemasan Refill Murah untuk Si Budget Terbatas
-
5 Rangkaian Skincare Murah untuk Remaja, dari Sabun Cuci Muka sampai Sunscreen
-
5 Contoh Doa Hari Guru Nasional 2025 untuk Upacara di Sekolah
-
7 Rekomendasi Lipstik Warna Soft untuk Guru, Tidak Mencolok di Sekolah
-
7 Fakta Menarik Fatima Bosch, Pemenang Miss Universe 2025 Asal Meksiko
-
5 Ucapan Hari Guru Islami yang Menyentuh Hati, Lengkap dengan Doanya
-
13 Tahun Pencarian, Peneliti Menangis Tersedu-sedu Menemukan Bunga Rafflesia Mekar di Hutan Sumatra
-
5 Sepatu Senam Murah untuk Ibu Rumah Tangga, Nyaman dan Stylish
-
15 Poster Hari Guru yang Bisa Diunduh Gratis, untuk Story Instagram dan WhatsApp